Hewan Liar

10 Daftar Mamalia Terkecil di Dunia

Fauna di bumi terdapat banyak keistimewaan yang dimilikinya. Sebagai makhluk hidup di bumi, tentu keistimewaan tersebut terkadang membuat kita takjub bahkan juga mengherankan, salah satunya adalah fauna yang termasuk dalam bagian fauna mamalia.

Seperti yang sama-sama kita ketahui, mamalia merupakan fauna yang memiliki kelenjar susu dan menyusui keturunannya.

Banyak mamalia yang tersebar di sekitar kita. Dan mereka memiliki ciri khasnya masing-masing.

Ada yang hidup di lautan, ada juga yang hidup di daratan. Ada yang berbadan besar, dan ada juga yang berbadan kecil.

Sebagai contoh, paus, fauna mamalia yang hidup di lautan dan memiliki badan yang super besar. Sehingga dinobatkan menjadi fauna mamalia terbesar di lautan. Atau tikus, fauna mamalia yang berbadan kecil dan hidup di dataran.

Tapi, tahukah Anda, ternyata ada beberapa fauna yang termasuk ke bagian fauna mamalia, tetapi memiliki tubuh yang kecil selain tikus?

Hewan Mamalia Terkecil

Tentu hal ini mengejutkan para pecinta fauna mamalia. Sebab fauna yang biasanya memiliki badan yang besar, kali ini memiliki badan yang kecil sekali. Berikut dirangkum 10 mamalia yang berbadan kecil di dunia:

  • American Shrew Mole

Mole atau tikus tanah dari Amerika ini berbadan kecil yang berumur dewasa hanya sepanjang tidak sampai dari 8 cm. Tepatnya 7,9 cm dan berat sekitar 10 gram.

Tidak hanya sebagai hewan yang tinggal di dalam tanah, hewan berukuran yang menggemaskan ini berkemampuan dalam memanjat ranting-ranting saat berburu serangga. Ya, hewan ini merupakan hewan pemakan serangga. Selain itu juga sekadar untuk menghindar dari serangan predator.

  • African Pygmy Mouse

Tikus kerdil dari Afrika ini tersebar di Sub-Saharan Africa dengan ukuran panjang sekitar 6 sampai dengan 8 cm saja. Ditambah lagi dengan ekornya yang memiliki panjang sekitar 3 sampai dengan 6 cm.

Berat badan yang dimiliki tikus kerdil ini di kisaran 3 gram sampai dengan 12 gram. Sehingga rata-rata berat badan yang dimiliki hewan mungil ini sekitaran 7,2 gram.

  • Bumblebee Bat

Mamalia terbang kecil bisa kita sematkan kepada hewan ini, kelelawar bumblebee. Sebab kelelawar ini hanya memiliki panjang badan sekitar 3 cm saja. Sangat mungil untuk ukuran kelelawar pada umumnya.

Kelelawar ini tersebar di negara Thailand dan Myanmar dan hidup berkoloni di sana. Dan tentu sama seperti kelelawar lainnya, ia termasuk kepada hewan dengan kemampuan ekolokasi.

  • Etruscan Shrew

Tikus mungil yang berada di Amerika Utara ini juga dikenal sebagai tikus kerdil bergigi putih. Memiliki berat rata-rata hanya sekitar 2 gram dan panjang badan terpanjang 5,5 cm termasuk ekornya.

Hal yang mengejutkan dari badan kecilnya ini adalah ia sanggup memakan makanan yang beratnya 2 kali lipat dari berat badannya.

  • Jerboa

Jerboa merupakan bagian dari hewan yang sebarannya berada di daerah Pakistan dan Afghanistan. Hewan ini berukuran mungil dengan panjang badan 4,4 cm serta ukuran ekornya 8 cm.

Dengan ukurannya tersebut, hewan yang berkaki seperti kanguru ini memiliki berat badan sekitar 3,75 gram saja. Sehingga cara berjalan di atas gurun gersang dengan melompat-lompat seperti kanguru.

  • Least Weasel

Least weasel merupakan hewan karnivora lucu dan menggemaskan. Memiliki ukuran badan kurang dari 10 inci atau 25 cm.

Hewan yang tersebar di Amerika Utara ini memiliki kemiripan warna dan bentuk badan dengan musang ini memiliki berat badan di kisaran 28 gram sampai dengan 85 gram saja. 

  • Long-tailed Planigale

Planigale ekor panjang memiliki berat badan hanya sekitar 4,3 gram. Hewan yang berasal dari Australia ini memiliki ukuran berat badan yang kecil tersebut didukung dengan panjang badan sekitar 5,5 cm sampai dengan 6,5 cm saja.

Dan tahukah Anda, ternyata hewan kecil ini termasuk kepada hewan marsupial atau hewan yang memiliki kantong.

  • Mouse Lemur

Hewan yang unik yang berasal dari Madagaskar ini memiliki memiliki berat badan sekitar 27 cm termasuk ekornya dan berat badan yang terberat hanya sekitar 89 gram. Tentu jika dibandingkan dengan jenis-jenis lemur lainnya, mouse lemur ini termasuk kepada hewan yang terkecil.

Makanan mamalia ini berupa serangga, buah, bahkan bunga atau dedaunan yang diburunya saat malam hari.

  • Pygmy Marmoset

Marmoset adalah hewan yang memiliki hubungan kekeluargaan dengan monyet. Bedanya adalah mereka memiliki ukuran yang sangat imut. 

Marmoset kerdil ini memiliki berat badan 100 gram saja untuk yang sudah berusia dewasa. Berat badan ini diikuti dengan ukuran mungilnya yang hanya 12 cm sampai dengan 15 cm saja.

Mungil sekali untuk ukuran hewan yang memiliki kekerabatan dengan monyet, serta sebagai hewan vivipar seperti monyet, serta jago dalam memanjat.

  • Tasmanian Pygmy Possum

Possum kerdil yang berasal dari Australia ini juga termasuk kepada hewan marsupial, sama dengan planigale ekor panjang yang memiliki kantong di badannya.

Hewan ini memiliki panjang badan sekitar 7 cm dengan berat badan di kisaran 7 sampai dengan 10 gram saja. Biasanya berat badan rata-ratanya berada pada angka 8,4 gram.

Itulah 10 fauna mamalia yang memiliki badan kecil. Tentu dengan mengetahui keragaman fauna yang menggemaskan ini membuat kita semakin tahu kalau fauna di bumi ini memiliki keistimewaannya masing-masing

Share
Published by
Adhe Nugroho

Recent Posts

7 Obat Alami Kelinci yang Tidak Mau Makan dan Cara Membuatnya

Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…

11 months ago

6 Burung yang Tidak Boleh Dekat dengan Lovebird

Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…

1 year ago

7 Jenis Burung yang Bisa Dicampur 1 Kandang

Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…

1 year ago

16 Jenis Burung Hantu Kecil di Indonesia

Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…

1 year ago

10 Hewan Kalem Tapi Mematikan

Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…

1 year ago

16 Hewan Tercepat di Udara

Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…

1 year ago