Memang sih sebagian besar kalangan merasakan ketakutan ketika bertemu dengan burung satu ini, dikarenakan itu suaranya yang terkesan menyeramkan. Meski demikian, masih tetap ada beberapa kalangan yang tertarik memelihara burung khas dengan warna hitam satu ini.
Bisa jadi anda salah satu yang telah memelihara hewan satu ini karena memang terkesan menarik dari segi tampilan atau mungkin juga suaranya. Kalau memang demikian, pembahasan mengenai makanan burung gagak yang paling rekomendasi berikut bisa menjadi solusi tepat untuk anda.
1. Kacang Tanah
Makanan yang paling disukai sebenarnya yakni sejenis kacang-kacangan, dimana salah satu paling favorit yakni kacang tanah. Dan untuk kacang ini sendiri juga jangan anda kelupas, tetap biarkan begitu saja dan langsung diberikan terhadap sang burung, maka akan menjadi kenikmatan tersendiri bagi burung peliharaan tersebut.
Perlu diketahui bahwasanya untuk kacang tanah ini sendiri juga termasuk salah satu dalam cara menambah nafsu makan pada burung merpati juga. Sehingga anda dapat memelihara kedua burung tersebut sekaligus, karena jenis makanannya yang sama.
2. Telur Rebus
Berbeda dengan jenis makanan burung serindit yang bagus atau yang lain, dikarenakan burung gagak ternyata juga suka terhadap telur rebus. Untuk jenis telur yang bisa diberikan juga tergolong mudah didapatkan, yakni telur ayam ataupun puyuh sama-sama menjadi salah satu kesukaan bagi burung gagak.
Anda dapat membeli jenis telur tersebut di kedai terdekat di wilayah anda, dan merebusnya hingga matang terlebih dahulu. Dan kali ini kulitnya dikelupas terlebih dahulu, sehingga burung gagak bisa langsung memakannya dengan mudah.
3. Buah-Buahan
Meski terkesan agak aneh, namun nyatanya burung gagak ini juga mau saja loh dikasih makanan berupa buah-buahan seperti burung yang lain. Misalnya saja seperti jenis buah untuk burung gelatik wingko berikut, dimana anda dapat memberikannya juga pada burung gagak kesayangan.
Untuk jenis buah yang bisa diberikan sendiri juga bebas, asalkan masih terjaga dengan baik kualitasnya sehingga kesehatan dari burung tidak terganggu karena makanan yang berkualitas buruk. Dikarenakan ini makanan fresh, maka jangan lupa menggantinya ketika sudah tidak lagi layak untuk dimakan.
4. Daging
Jenis makanan burung gagak berikutnya yang bisa diberikan yakni daging, dimana anda bisa langsung memberikannya begitu saja atau mungkin bisa juga direbus terlebih dahulu. Akan tetapi lebih disarankan jika kondisi daging masih mentah.
Dan sebelum diberikan terhadap burung gagak, alangkah lebih baik anda mencacahnya terlebih dahulu agar mudah dikonsumsi oleh si burung. Tidak masalah sih sebenarnya langsung utuh begitu, namun biasanya tidak akan bersih burung untuk memakannya, dan itu juga kurang nyaman.
5. Makanan Kucing dan Anjing
Bukan cuman jenis makanan seperti burung pada umumnya, melainkan anda juga dapat memberikan makanan kucing ataupun anjing terhadap burung gagak ini, dan ia jelas saja akan memakannya. Akan tetapi perlu untuk diketahui bahwasanya ini kurang cocok.
Hal itu dikarenakan untuk dogfood atau catfood yang kering ataupun basah sama-sama memiliki kandungan protein yang terlalu tinggi bagi burung gagak. Sehingga ini malah bisa berdampak berbahaya bagi kesehatan tubuhnya.
Sebenarnya dalam melakukan perawatan terhadap burung gagak ini sama saja seperti jenis burung yang lain, dimana juga perlu menerapkan cara merawat burung yang sedang mabung juga. Akan tetapi kalau dari segi jenis makanannya sendiri bisa dikatakan lebih mudah.
Pasalnya untuk apapun jenis makanan yang bisa diberikan ini kebanyakan akan dimakan oleh si burung, namun anda sebagai pemilik juga harus memperhatikan juga seperti apakah jenis makanan yang baik bagi si burung agar tetap terjaga kondisi tubuhnya.
Untuk burung gagak ini sendiri juga bisa mengalami stress, sehingga anda perlu melakukan cara mengobati burung stres berikut agar bisa beraktivitas dengan normal kembali. Dikarenakan meski tampilannya cukup mengerikan, namun burung gagak memiliki sifat yang bisa dikatakan manja juga.
Namun hal demikian tidak bisa didapatkan dengan mudah terhadap burung gagak, dikarenakan jenis burung tersebut merupakan salah satu yang sulit untuk dilatih dan dimengerti. Butuh beberapa waktu terlebih dahulu sebelum bisa jinak dan baik sepenuhnya, sehingga bisa memiliki karakteristik seperti burung peliharaan jenis lainnya.
Fakta Unik Burung Gagak
Meski pada dasarnya banyak mitos buruk yang terjadi pada burung satu ini, namun pada dasarnya ada beberapa fakta unik yang dimiliki oleh burung gagak loh. Beberapa diantaranya yakni seperti:
Untuk kehidupannya di alam liar, burung gagak memiliki solidaritas yang tinggi dimana ketika diketahui ada kawannya yang terluka, maka segerombolan temannya akan datang menolongnya. Dikarenakan gagak memiliki sifat dasar yang loyal dan siap membantu sejenisnya.
Inilah yang menjadi keuntungan bagi anda yang memelihara, karena memiliki daya ingat tinggi maka bisa jadi burung gagak akan mengingat anda ketika sudah diperlakukan dengan baik. Sehingga kemungkinannya untuk kabur juga cukup kecil.
Walaupun tampilannya cukup mengerikan, namun burung gagak juga menjadi salah satu burung yang setia loh. Namun, kalau si betina tidak bisa menetas telurnya maka tidak akan segan untuk pergi meninggalkannya.
Itulah beberapa jenis makanan burung gagak yang bisa diberikan dan beberapa fakta unik tentang burung yang berpenampilan cukup seram tersebut. Bagaimana, mudah bukan mendapatkan makanan kesukaan burung gagak?
Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…
Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…
Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…
Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…
Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…
Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…