Memelihara burung belakangan ini merupakan salah satu bentuk hobi dan aktivitas gaya hidup yang banyak dijalani masyarakat baik di pedesaan maupun perkotaan. Kebutuhan akan burung juga meningkat dengan banyaknya minat memelihara tersebut terutama burung burung kicauan populer seperti lovebird. Dalam prosesnya memelihara burung, pemilihan jenis pakan sangat menentukan bagaimana kualitas dari burung yang dipeliharanya sehingga harus diperhatikan dengan baik. Salah satu jenis pakan yang dapat dipilih oleh para penyuka burung adalah jangkrik putih. Berikut beberapa manfaat jangkrik putih untuk pakan burung yang positif dalam penjelasan di bawah ini.
Jangkrik putih tentu berbeda dengan jangkrik pada umum yang memiliki warna dominan hitam. Jangkrik putih merupakan jangkrik yang memiliki waktu putih akibat proses ganti bulu. Salah satu manfaat yang dipercayai oleh para pecinta burung terutama burung yang akan diperadukan adalah membantu dalam menguatkan mental burung saat berkompetisi sehingga seluruh kemampuan yang dimilikinya benar benar dapat muncul dengan baik dan memperoleh penilaian yang maksimal. (Baca juga : cara memilih bibit jangkrik yang baik)
Manfaaf jangkrik putih untuk pakan burung lainnya adalah mudah dikonsumsi atau dicerna dengan baik dibandingkan jangkrik biasa yang harus dipotong potong terlebih dahulu sebelum diberikan secara langsung pada burung. Jangkrik putih yang memiliki tekstur lebih lembut dapat diberikan secara langsung kepada burung dan akan terlihat cukup udah dikonsumsi sehingga menjadi salah satu pakan favorit bagi burung. (Baca juga : cara ternak jangkrik dengan indukan)
Fakta menarik lainnya dari jangkrik yang ganti bulu sebagai pakan burung adalah nutrisi yang terkandung di dalamnya lebih baik atau tinggi dibandingkan dengan nutrisi yang terdapat dalam jangkrik pada umumnya. Protein pada jangkrik putih lebih tinggi sehingga dapat membantu menjaga tubuh burung ternutrisi dengan baik dan memiliki perkembangan maupun kemampuan kicauan yang juga selalu terjaga. (Baca juga : cara mengetahui siklus hidup jangkrik)
Salah satu hal yang perlu harus dicegah agar tidak terjadi selama perlombaan yang diikuti oleh burung adalah munculnya kondisi birahi pada burung. Birahi yang muncul pada burung dapat menyebabkan kualitas kicauannya berkurang sehingga tidak dapat tampil secara maksimal pada saat perlombaan. Birahi burung pada saat mengkonsumsi jangkrik putih akan lebih tertahan dibandingkan saat makan jangkrik biasa karena tidak adanya rasa panas pada tubuh yang dimunculkan setelah mengkonsumsi jankrik putih yang berbeda saat mengkonsumsi jangkrik biasa. (Baca juga : penyebab telur jangkirk tidak dapat menetas)
Manfaat lainnya yang tentu dicari cari dari jangkrik putih adalah membantu dalam membuat burung kicauan berkicau lebih panjang dan lebih gacor. Manfaat dalam menjadikan kualitas kicauan burung lebih maksimal tersebut diperoleh karena sifat dan dampak positif lain dari jangkrik putih dibandingkan dengan jangkrik hitam pada umumnya. Jangkrik putih merupakan pilihan ektra food yang baik untuk burung kicauan karena memiliki kemampuan yang dapat meningkatkan kualitas dari kicauan yang dimiliki oleh burung. (Baca juga : ternak jangkrik modern)
Itulah beberapa penjelasan mengenai manfaat jangkrik putih untuk pakan burung terutama jenis burung kicauan yang ternyata lebih berdampak positif dibandingkan dengan jangkrik hitam pada umumnya yang sudah biasa dijadikan pakan burung sebelumnya.
Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…
Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…
Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…
Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…
Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…
Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…