Kucing merupakan binatang peliharaan yang menggemaskan dan senang berpetualang. Rasa ingin tahu yang tinggi pada kucing membuatnya seringkali mengendus dan juga mencicipi benda-benda yang ditemuinya.
Hal ini bukanlah hak yang baik, kebiasaan mengendus dan mencicipi yang dimiliki kucing dapat berakibat fatal apabila dilakukan pada benda yang berbahaya.
Di rumah sendiri, ternyata banyak benda-benda yang digunakan untuk keperluan sehari-hari yang ternyata terdapat benda yang berbahaya dan bisa meracuni kucing. Berikut daftar beberapa benda di rumah yang dapat meracuni kucing:
Bunga lili merupakan bunga yang cantik dan juga banyak dijadikan sebagai tanaman hias di rumah. Namun, siapa sangka dibalik tampilannya yang indah bunga lili ternyata beracun bagi kucing.
Bunga lili memiliki kandungan racun pada serbuk sari, batang, dan juga daunnya. Kucing yang tidak sengaja memakan bagian dari bunga lili dapat terancam terkena gangguan gagal hati atau masalah kesehatan lain yang lebih serius.
Ciri-ciri dari kucing yang keracunan bunga lili diantaranya yaitu muntah-muntah, terlihat lesu, kejang-kejang, selera makan menurun, dan produksi air liur yang berlebihan.
Bawang juga termasuk dalam daftar jenis makanan yang membahayakan kucing. Bawang yang tidak sengaja tertelan oleh kucing ternyata juga dapat meracuni kucing. Baik bawang merah atau bawang putih yang dikonsumsi dapat menyebabkan kucing mengalami anemia atau darah rendah.
Organ pencernaan kucing tidak dapat mencerna bawang putih yang masuk ke dalam tubuhnya, sehingga sengawa yang terdapat pada bawang putih akan merusak sel-sel darah merah kucing.
Kucing yang mengalami keracunan akibat konsumsi bawang putih akan menunjukkan gejala sakit perut, diare, dan muntah-muntah. Selain bawang yang utuh atau alami, bawang dalam bentuk bubuk juga berbahaya bagi kucing.
Coklat merupakan makanan yang enak dan dapat diolah menjadi berbagai bentuk olahan. Namun, bolehkah kucing makan cokelat? Ternyata, kucing tidak dapat mengkonsumsi coklat dikarenakan kandungan methylxanthines di dalam coklat yang dapat meracuni kucing.
Methylxanthines yang terdapat pada coklat dapat mengakibatkan kucing yang mengkonsumsinya mengalami diare, mual dan muntah, dema, dan juga peningkatan tekanan darah.
Obat-obatan juga merupakan benda yang dapat membahayakan kucing danperlu dijauhkan dari jangkauan kucing. Tidak hanya obat-obatan, vitamin juga dapat membahayan nyawa kucing apabila tertelan oleh kucing.
Jenis obat-obatan manusia yang dapat membahayakan keselamatan kucing diantaranya yaitu obat demam, vitamin dan suplemen, obat diet, obat pereda nyeri, antidepresan, dan obat kanker. Bahaya obat manusia untuk kucing dapat diatasi dengan sebisa mungkin menjauhkannya dari jangkauan kucing.
Sudah sering kali terjadi kasus kucing yang keracunan akibat mengkonsumsi racun tikus. Perlu diingat, kucing merupakan binatang dengan rasa ingin tahu yang tinggi sehingga sering kali kucing akan mengendus atau menjilat-jilat benda yang ditemuinya, termasuk juga racun tikus.
Oleh karena itu, ketika memasang racun tikus pastikan kucing tidak dapat menjangkaunya, atau bisa juga dengan meletakkan kucing di kandangnya ketika tengah menggunakan racun tikus di rumah sehingga kucing tidak akan mengendur atau mengkonsumsi racun tikus tersebut. Penting juga untuk mengetahui cara mengobati kucing keracunan racun tikus
Beberapa jenis buah-buahan seperti anggur dan kismis dapat membahayakan kesehatan kucing yang mengkonsumsinya. Sistem pencernaan kucing dan manusia cukup berbeda, oleh karena itu sebaiknya tidak selalu memberikan kucing makanan yang sama dengan makanan manusia.
Anggur dan juga kismis merupakan makanan yang kaya antioksidan dan bagus bagi kesehatan manusia, namun jika kucing yang mengkonsumsinya, meskipun dalam jumlah yang sangat kecil tetap dapat menyebabkan kucing mengalami kelainan gagal ginjal atau masalah kesehatan lain yang tidak kalah serius.
Pupuk tanaman, terutama pupuk dengan bahan baku zat kimia juga merupakan produk beracun bagi kucing yang ada di rumah.
Pupuk tanaman memiliki zat yang berbahaya jika dikonsumsi oleh kucing, dan dapat mengakibatkan peradangan usus dan peradangan pankreas akut bagi kucing.
Gejala kucing yang keracunan pupuk tanaman cukup beragam, mali dari diare, mulut berliur, hingga kotorannya yang berwarna seperti tanah.
Insektisida yang ada di rumah juga dapat menjadi barang beracun yang mungkin dikonsumsi kucing. Insektisida ditujukan untuk membasmi hama pada tanaman memiliki kandungan yang berbahaya dan dapat menimbulkan keracunan jika masuk ke dalam tubuh kucing.
Beberapa jenis insektisida memiliki aroma yang dapat menggoda para binatang untuk tertarik mencicipinya. Insektisida yang terlanjur dikonsumsi oleh kucing dapat berakibat fatal bagi kucing, tidak hanya keracunan namun juga dapat berujung kematian.
Untuk mencegah kucing mengkonsumsinya, sebaiknya gunakan pembasmi hama yang lebih aman dan jauhkan dari jangkauan kucing.
Berbeda dengan manusia yang dapat memberikan efek positif, kafein dapat memberikan dampak negatif pada tubuh kucing. Sumber kafein seperti kopi dan minuman bersoda sebaiknya dijauhkan dan tidak diberikan pada kucing karena dapat mengancam kesehatan tubuh kucing yang mengkonsumsinya.
Bahan-bahan yang digunakan untuk membersihkan rumah umumnya memiliki bahan dasar zat kimia yang berbahaya jika dikonsumsi makhluk hidup, termasuk juga oleh kucing.
Bahan-bahan pembersih di rumah yang dapat membahayakan kucing jika mengkonsumsinya yaitu detergen, pemutih, sabun, dan juga cairan desinfektan.
Mengkonsumsi zat-zat yang berbahaya dapat menjadi penyebab kucing mati mendadak yang perlu dihindari.
Selalu letakkan bahan-bahan pembersih pada area yang tidak dapat dijangkau oleh kucing untuk menghindarkan kucing dapat menjangkau dan mengkonsumsinya.
Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…
Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…
Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…
Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…
Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…
Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…