Bagi anda yang tertarik untuk memeliharanya, tentu wajib memahami terlebih dulu apa saja yang perlu diperhatikan dan bagaimana karateristiknya. Nah sobat pembaca, kali ini penulis akan membahas secara lengkap mengenai 10 cara ternak burung branjangan yang dapat sobat gunakan sebagai wawasan dan sebagai panduan dalam budidaya, yuk simak selengkapnya dalam artikel berikut.
1. Seleksi Calon Indukan
Cara budidaya burung branjangan, agar tercapai proses budidaya yang berhasil tentunya harus diawai dengan indukan yang baik, syarat indukan yang baik ialah bebas dari penyakit, memiliki tubuh sedang yang pas atau tidak terlalu kurus dan tidak terlalu gemuk, tidak memiliki cacat tubuh, serta memiliki nafsu makan yang baik. (Baca juga mengenai cara ternak burung jalak kapas).
Umur terbaik dimana indukan sudah siap untuk kawin ialah, Induk jantan 1,5 tahun dan induk betina 1 tahun, di usia tersebut, keduanya sudah siap untuk dipertemukan dan sudah siap untuk dikawinkan serta telah memiliki organ organ reproduksi yang sehat dan memadai untuk melakukan perkembangabiakan sehingga dapat melancarkan proses budidaya. (Baca juga mengenai cara ternak burung cililin).
2. Kandang Penangkaran
Siapkan kandang untuk penangkaran dengan ukuran yang tepat, yang tidak terlalu luas namun juga cukup untuk segala aktifitas burung branjangan. Kandang tersebut harus bisa menampung tempat makan dan minum serta kandang khusus untuk kawin dan untuk pengeraman telur memiliki ukuran yang lebih besar, pastikan kandang dalam kondisi bersih dan bebas debu. (Baca juga mengenai cara ternak burung kolibri wulung).
3. Penjodohan
Cara budidaya burung branjangan untuk bisa menghasilkan banyak keturunan, selanjutnya adalah proses perkawinan, sebelumnya kedua indukan dikenalkan terlebih dahulu dengan cara disatukan dalam kandang selama beberapa hari hingga keduanya saling mengenal, jika mereka tidak bertengkar, barulah dimasukkan ke dalam kandang yang sudah dilengkapi dengan bahan sarangnya. (Baca juga mengenai cara ternak burung tekukur).
Kandang tersebut akan menjadi kandang yang memadai untuk proses perkawinan hingga proses pengeraman telur, lakukan secara bertahap, jika kedua burung ketika disatukan dalam satu kandang sering bertengkar maka pisahkan terlebih dahulu kemudian satukan kembali hingga mereka mau mendekat dan berkawin dengan sendirinya. (Baca juga mengenai cara ternak burung merpati kapas).
4. Pakan
Untuk mendukung proses budidaya, wajib diberikan pakan yang sehat dan bergizi, yyaitu dengan memberinya pakan sebagai berikut, Jangkrik 10 sd 20 ekor, Kroto seminggu 3 kali, Ulat hongkong 3 ekor per hari, Biji biijian, dan EF lain seperti belalang dan undur undur untuk variasi nutrisi. Berikan pakan tersebut untuk kedua indukan, jantan dan betina.
Perhatikan pula nafsu makan burung branjangan tersebut, burung branjangan yang dikawinkan harus memiliki nafsu makan yang baik, jika nafsu makannya berkurag, berikan ia pakan yang lebih bervariasi menunya dan berikan secara bertahap, sedikit namun sering sehingga ia bisa makan dalam jumlah yang tepat dan tidak kekurangan makanan.
5. Penjemuran
Jaga kesehatan tubuh burung branjangan dan kegugarannya dengan cara rutin menjemur di sinar matahari setiap pagi di cuaca yang masih hangat dan belum terik, sinar matahari akan membuat tubuhnya terasa segar dan membuat kuman kuman di tubuhnya mati karena memiliki asupan vitamin alami yang baik.
6. Bahan Sarang
Cara budidaya burung branjangan selanjutnya ialah menyiapkan perlengkapan untuk pengeraman dan perkembangan anak burung, caranya dengan menyiapkan sarang dari Genting dengan ukuran tinggi 5 cm panjang 15 cm dan lebar 10 cm dengan jerami sebagai gundukan sarangnya. Jika tidak terdapat genting, dapat digunakan media lain seperti kayu halus atau batu bata yang terbuat dari bahan yang tidak membuat tubuh burung branjangan terluka.
Tempatkan genting di tengah atau di pojok kandang yang beralas pasir, tanah merah, atau bubukan batu bata. Tebarkan rumput atau jerami kering dalam jumlah yang banyak, nantinya ketika masa bertelur tiba, burung branjangan betina akan merapikan dengan sendirinya dan menempatkan diri di dalamnya untuk proses bertelur dan mengeram.
7. Lindungi dari Pengganggu
Lindungi burung branjangan dari hewan hewan pengganggu yang bisa menghalangi kelancaran proses perkawinan dan pengeraman telurnya, hewan hewan yang mengganggu dan harus dijauhkan dari kandangnya ialah Semut, tikus, cicak, dan kucing. Hewan tersebut dapat mengganggu ketenangan dan membuat burung branjangan menjadi agresif.
8. Masa Pengeraman
Ketika masa pengeraman telur, berikan gizi yang cukup sesuai dengan kebutuhan pakannya sehari hari, pastikan burung branjangan tetap mau makan dan tetap mau minum, lindungi dari aktifitas lalu lalang manusia yang berlebihan yang bisa membuatnya stres dan agresif, letakkan kandang di tempat yang sepi dan jauh dari aktifitas manusia.
9. Kebersihan Tubuh dan Lingkungan
Jaga kebersihan tubuh dan lingkungan sekitar burung branjangan dengan baik agar burung branjangan merasa nyaman, mandikan burung branjangan secara rutin dengan cara menyemprot tuuhnya seteah itu menjemurnya di bawah sinar matahari, bersihkan juga kandangnya agar kandang selalu dalam kondisi bersih dan kering serta jauh dari kondisi lembab atau polusi.
10. Pencegahan Penyakit
Lakukan pencegahan penyakit dengan cara memastikan segala kebutuhan pakan dan perawatan harian dijalankan dengan baik, lindungi burung branjangan dari lingkungan yang kotor dan tempatkan kandang di tempat yang bersih, sekali waktu bersihkan kandang secara total dengan cairan antiseptik agar kandang benar benar bersih dan bebas dari kuman. Periksa tubuh burung branjangan setiap kali memandikan dan pastika tubuhnya sehat tidak ada penyakit atau luka.
Ternyata memelihara burung branjangan tidak sesulit yang dibayangkan ya sobat, hanya saja dalam pemeliharaan wajib untuk memberinya ketenangan dan tercukupi segala kebutuhannya sehingga ia mampu tumbuh dan berkembang dengan nyaman serta menghasilkan keturunan keturunan dengan kualitas yang terbaik.
Sampai disini dulu artikel mengenai 10 cara merawat burung branjangan, semoga bisa menjadi panduan dan wawasan yang bermanfaat bagi anda, terima kasih sudah membaca, jangan lupa selalu perbarui wawasan anda mengenai hewan ternak dan hewan peliharaan dengan sering membaca artikel di website arenahewan ini, salam hangat.
Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…
Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…
Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…
Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…
Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…
Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…