Ciri ciri hamster yang terkena kutu bisa terlihat dari hamster yang sering menggaruk atau menggesek tubuhnya pada kandang, kulit terlihat merah karena iritasi hingga bulu yang rontok.
Sebetulnya, kutu memang selalu ada pada tubuh hamster yang jika jumlahnya biasa maka tidak berbahaya dan bisa hilang dengan cara memandikan hamster. Namun jika kutu sudah terlalu banyak, maka bisa mengancam nyawa hamster.
Hamster adalah hewan yang sangat kecil sehingga tidak disarankan untuk memberikan obat yang dikonsumsi atau digunakan pada tubuh hamster sebab bisa berbahaya. Berikut akan kami berikan beberapa cara menghilangkan kutu pada hamster yang bisa anda lakukan di rumah.
Cara pertama yang bisa dilakukan untuk menghilangkan kutu pada hamster adalah dari kandang. Disinfeksi kandang dengan alkohol isopropil. Sesudah terserang kutu, maka kandang hamster harus diberikan agar kutu tidak berkembang biak. Gosok alkohol pada permukaan kandang atau struktur panjat plastik atau logam kemudian keringkan permukaan dengan handuk kertas bersih. Pastikan untuk memindahkan hamster ke kandang lain dan hati hati agar tidak terkena tempat makan atau tempat minum hamster.
Cara berikutnya untuk membasmi kutu pada hamster bisa dilakukan dengan mencampur satu sendok makan atau sekitar 15 ml sabun cuci piring dengan enam cangkir atau sekitar 1.4 liter air hangat. Gunakan spons dan gosok ke seluruh permukaan kandang hamster lalu bilas sampai residu sabun cuci piring bisa hilang namun jangan dilakukan untuk cara merawat bayi hamster.
Segera bawa hamster anda ke dokter hewan untuk diagnosis secepatnya. Stres, kekurangan gizi atau hamster yang berusia tua bisa membuat sistem kekebalan tubuh hamster semakin lemah dan tidak tahan terhadap serangan kutu sehingga butuh penanganan dokter hewan. Jika hamster terlihat menggaruk sering atau iritasi, botak dan kemerahan pada kulit, maka secepat mungkin harus di bawa ke dokter hewan untuk penanganan lebih lanjut.
Tergantung dari jenis kutu yang menyerang hamster, dokter hewan kemungkinan juga akan merekomendasikan sampo selenium sulfida atau perawatan topikal lain untuk membunuh kutu pada hamster yang aman untuk tanda tanda hamster hamil. Untuk jenis kutu lain, dokter mungkin akan memberikan resep obat seperti ivermectin dan ikuti petunjuk dokter mengenai pemakaiannya. Dokter juga mungkin akan memastikan serangan kutu tertentu dengan mengamblik goresan kecil pada kulit hamster yang akan diperiksa di bawah mikroskop.
Hamster yang sedang menjalani perawatan harus dipindahkan ke kandang sementara dan jangan kembalikan ke kandang sebelum dibersihkan. Jika memiliki hamster lainnya, maka pastikan mereka tidak tertular kutu dengan memeriksakannya ke dokter hewan.
Bersihkan juga semua yang ada dalam kandang lama hamster untuk membasmi kutu secara menyeluruh. Lepaskan tutup sangkar, piring, botol air, semua mainan, tabung, tangga atau perabotan lain dalam kandang. Semua perlengkapan hamster yang terbuat dari logam atau plastik harus dicuci bersih dengan sabun anti bakteri dan air hangat yang juga penting dilakukan dalam cara merawat bayi hamster yang baru lahir. Bilas hingga menyeluruh dan bilas sampai bersih kemudian diamkan hingga mengering benar.
Serutan aspen bisa digunakan untuk tempat tidur yang paling aman sekaligus alami dan menjadi pilihan tempat tidur hamster terbaik karena tahan terhadap serangan kutu. Anda bisa membeli serutan aspen ini di toko perlengkapan hewan peliharaan atau secara online. Namun, ketika anda menggunakan serutan aspen ini, maka harus diganti sesering mungkin karena serutan aspen sangat mudah menyerap bau tidak sedap akibat kotoran hamster.
Ketika memilih tempat tidur untuk hamster, maka ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan yakni pilih tempat tidur yang tidak berbahaya untuk keselamatan hamster sekaligus meminimalisir serangan kutu yang juga menjadi salah satu tips memelihara hamster dengan baik. Ada beberapa pilihan terbaik yang bisa anda gunakan, seperti:
Alas hamster lain yang bisa digunakan untuk menyerap kelembaban dalam kandang agar kutu tidak berkembang biak lainnya juga bisa menggunakan robekan kertas. Pastikan robekan kertas tersebut tidak beracun dan bebas dari tinta sehingga sebaiknya jangan gunakan koran. Namun penggunaan kertas ini hanya untuk sementara dan jangan gunakan secara terus menerus karena bisa bau dan buruk dalam menyerap kelembaban.
Apapun jenis alas hamster yang anda gunakan termasuk untuk cara ternak hamster anggora, maka hal yang harus dilakukan adalah memastikan alas tersebut sudah terbebas dari kutu beserta telurnya.
Masukkan tempat tidur hamster dalam kantong Ziploc baru dan simpan dalam freezer selama kurang lebih 48 jam. Ketika akan digunakan, keluarkan dari lemari es dan biarkan hingga suhu menyamai suhu ruangan namun jangan dipanaskan dan baru bisa digunakan sebagai alas tidur hamster.
Anda bisa menanyakan pada dokter mengenai kemungkinan perawatan ivermectin. Dokter hewan kemungkinan akan menyuntikkan ivermectin dan juga bisa meresepkan obat ini untuk diterapkan di rumah.
Untuk penggunaan di rumah, ivermectin bisa dioleskan ke bagian belakang leher hamster setiap dua minggu sekali sebanyak tiga kali. Mengingat hamster adalah hewan yang sangat kecil, maka pastikan tidak menggunakan dosis yang terlalu tinggi karena bisa berbahaya.
Semprotan anti tungau atau bubuk obat bisa digunakan untuk mengatasi kutu pada tubuh hamster yang juga cocok digunakan pada cara ternak hamster panda. Pastikan untuk menggunakan dosis sesuai dengan petunjuk pada kemasan. Ketika ingin menggunakan obat kutu ini, maka lindungi area telinga, mata dan hidung hamster ketika menyenprotkan obat atau dioleskan. Ini bisa digunakan seminggu sekali atau sesuai petunjuk dari dokter.
Obat obatan oral dalam bentuk cair bisa diberikan untuk hamster menggunakan pipet air. Pastikan dosis yang digunakan sudah tepat dan letakkan bagian ujung pipet di mulut hamster dan teteskan secara perlahan. Pastikan untuk mencuci tangan sebelum dan sesudah memberikan obat. Obat ini biasanya hanya digunakan untuk kasus kutu hamster yang sangat banyak dan parah.
Semprotan yang terbuat dari jeruk juga bisa digunakan untuk membasmi kutu hamster dan hewan peliharaan lainnya seperti cara cepat ternak tikus putih. Masukkan irisan lemon dalam air dan rebus sampai mendidih, Biarkan campuran ini selama semalam dan keesokan paginya bisa digunakan untuk disemprotkan pada kandang hamster.
Namun pastikan cairan ini tidak mengenai tubuh hamster. Namun jika kasusnya parah, maka bisa digosok pada bulu hamster namun jangan terlalu banyak. Pastikan hamster tidak menjilat cairan tersebut dan segera bersihkan dengan air biasa.
Rosemary segar juga bisa digunakan untuk mengatasi kutu pada hamster. Untuk membuat ramuan ini, anda bisa mencampur dua cangkir daun rosemary segar dan campur dengan dua liter air atau sesuai kebutuhan hamster.
Rebus campuran ini selama tiga puluh menit kemudian saring dan buang daunnya. Campur kembali dengan empat liter air hangat dan gunakan untuk semua bagian tubuh hewan. Jangan dibilas atau dikeringkan namun biarkan hingga mengering dengan sendirinya. Lakukan cara ini saat cuaca sedang panas dan bisa juga dilakukan dengan cara memberikan beberapa tetes di belakang leher hamster.
Perlu diketahui jika cara menghilangkan kutu pada hamster harus dilakukan dengan hati hati. Tidak seperti kucing atau anjing berkutu yang lebih mudah diobati, hamster sangat rentan terhadap beberapa bahan yang mungkin berbahaya untuk tubuh hamster. Untuk itulah cara terbaik mengatasi kutu pada hamster adalah dengan membersihkan kandang beserta perlengkapannya serta dibawa ke dokter hewan agar mendapatkan diagnosa dan pengobatan terbaik yang tentu tidak berbahaya bagi tubuh hamster. Dengan ulasan kali ini, kami harapkan bisa memberikan banyak informasi untuk anda khususnya bagi pemelihara hamster.
Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…
Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…
Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…
Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…
Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…
Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…