Burung

Faktor Utama Penentu Harga Burung Kicau Yang Perlu Dipahami

Memiliki burung sekarang ini bukan hanya sebagai hewan peliharaan namun sudah mengarah pada gengsi atau untuk diperlombakan. Salah satu jenis burung yang memiliki banyak peminat adalah burung burung kicauan seperti burung lovebird, burung kacer, burung kenari, burung jalak, burung cucak rawa, dan lain sebagainya. Burung burung tersebut selain memiliki peminat yang tinggi juga menjadikan harga jualnya semakin tinggi. Untuk lebih memahami harga jual setiap burung, berikut beberapa faktor utama penentu harga burung kicau dalam penjelasan di bawah ini.

  1. Jenis burung

Faktor utama penentu harga burung kicau adalah jenis burungnya. Hal ini dikarenakan burung yang berkicau dan dapat dipelihara belakangan ini sangat banyak sehingga setiap jenisnya memiliki nilai harga tersendiri. Jenis burung yang dikenal cukup langka dan sulit untuk dicari tentu akan memilki nilai harga yang tinggi. Burung yang populer dan sangat terkenal dengan kemampuannya berkicau dengan baik juga menjadi faktor seekor burung memiliki nilai harga yang lebih tinggi dibandingkan dengan jenis burung kicauan lainnya. (Baca juga : tips membeli lovebird untuk pemula)

  1. Kondisi fisik burung

Kondisi fisik burung yang dimaksud dalam hal ini adalah keadaan dimana burung memiliki bentuk tubuh yang normal tanpa adanya keadaan yang mengarah pada kecacatan fisik dari burung. Bentuk burung yang normal tanpa adanya cacat fisik tentu akan menjadikan burung memiliki nilai harga yang lebih rendah dibandingkan pada burung yang memiliki kecacatan pada bagian tubuh tertentu meskipun kecil. (Baca juga : tips budidaya burung kenari)

  1. Kemampuan berkicau

Sebagai burung kicauan tentu faktor utama penentu harga burung kicau adalah kemampuan berkicaunya. Kemampuan berkicau dari setiap burung tentu berbeda dengan burung lainnya meskipun dalam jenis yang sama. Kemampuan berkicau tersebut dapat ditentukan karena faktor perawatan dan pemeliharaan dari pemilik burung. Burung yang memiliki kicauan terbaik, gacor, dan panjang pastinya akan memiliki nilai harga yang tinggi terutama jika kicauan tersebut sudah diapresiasi dalam bentuk juara kontes burung kicauan. (Baca juga : budidaya burung belibis)

  1. Keindahan tubuh burung

Faktor lainnya yang juga menjadi salah satu penentu harga dari burung burung kicauan adalah karena keindahan bentuk tubuhnya. Burung kicauan perlu untuk diperhatikan keindahan dan daya tarik fisiknya. Kondisi burung kicauan dengan corak warna menarik bentuk tubuh yang normal dan ideal serta memiliki kondisi langka tertentu pastinya akan memiliki nilai harga jual yang lebih mahal. (Baca juga : tips memilih kenari di kandang ombyokan)

  1. Faktor lainnya

Selain beberapa faktor utama penentu harga burung kicau diatas yang sudah dijelaskan, ada beberapa hal lain yang juga menentukan burung memiliki nilai harga jual rendah atau tinggi. Beberapa faktor tersebut diantarnya seperti jenis kelamin dari burung kicauan dimana jantan lebih mahal dibanding betina, umur dari burung tersebut, dan tentunya riwayat perlombaan atau kontes burung kicauan yang pernah diikuti baik menang maupun tidak. (Baca juga : manfaat memelihara burung jalak suren)

Itulah beberapa penjelasan mengenai faktor utama penentu harga burung kicau yang perlu diperhatikan oleh setiap pemilik burung maupun mereka yang sedang atau ingin membeli burung kicauan tertentu. Dalam penjelasan diatas diketahui bahwa bukan hanya kemampuan berkicaunya yang menentukan burung memiliki nilai harga tinggi atau rendah.

Recent Posts

7 Obat Alami Kelinci yang Tidak Mau Makan dan Cara Membuatnya

Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…

11 months ago

6 Burung yang Tidak Boleh Dekat dengan Lovebird

Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…

1 year ago

7 Jenis Burung yang Bisa Dicampur 1 Kandang

Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…

1 year ago

16 Jenis Burung Hantu Kecil di Indonesia

Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…

1 year ago

10 Hewan Kalem Tapi Mematikan

Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…

1 year ago

16 Hewan Tercepat di Udara

Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…

1 year ago