Dari sekian banyak jenis burung peliharaan yang bisa di ternak, adalah lovebird yang menjadi primadonanya. Lovebird atau yang disebut juga dengan nama Burung cinta adalah salah satu jenis burung dari sembilan jenis spesies genus Agapornis yang dari bahasa Yunani adalah “agape” berarti “cinta” dan “ornis” yang berarti adalah “burung”. Mereka merupakan perkumpulan burung yang mempunyai ukuran kecil, diantaranya yaitu 13 sampai 17 cm dengan berat 40 sampai dengan 60 gram.
Burung cinta mempunyai sifat sosial tinggi, artinya antara sesama spesiesnya burung ini akan sangat perhatian dan saling membantu satu sama lain. Delapan dari spesies ini berasal dari negara Afrika, dan spesies untuk jenis “lovebird kepala abu-abu” berasal dari negara Madagaskar. Salah satu yang unik, pengambilan nama lovebird sendiri dari kelakuan si burung yang selalu duduk berdampingan dan saling menyayangi. Kendati demikian perlu adaptasi untuk membuat anda lebih akrab jika ingin memeliharanya. (Baca Juga: Cara Mengatasi Kegemukan Pada Burung Lovebird)
Memang pada dasarnya jenis burung ini sangat cantik, namun setelah anda merawat burung maka akan terjadi beberapa hal yang pastinya akan di alami pemelihara. Misalnya seperti mendapati burung sakit, mati, stres, ingin di kawinkan, tarung, sampai dengan yang lainnya. Sedangkan untuk permasalahan lainnya yakni gestang, apa itu? Tentang gestang sendiri akan di sampaikan pada kesempatan kali ini, karena banyaknya orang mengira gestang adalah stres berlebih yang di hadapi burung.
Gestang atau kepanjangan dari gesek tangkringan adalah suatu kebiasaan aneh dari si burung lovebird. Lalu bagaimana Cara Mengatasi Gestang Pada Burung Lovebird? Pastinya anda tidak perlu cemas, karena semua tentang gestang akan di uraikan di sini. Gestang atau gesek tangkringan bisa saja terjadi ketika usia burung masih paud atau anakan. Untuk sebagian orang mungkin mengira ini adalah kelainan dari si burung, atau banyak yang mengira stress berat. Hal ini wajar juga mengingat banyak yang belum mengerti sepenuhnya.
Meskipun bukan suatu penyakit, tetapi kebiasaan ini tentu membuat pemelihara risih. Untuk mengatasi gestang pada burung Lovebird ini ada beberapa macam, pastinya bisa anda coba. Jadi seorang pecinta burung lovebird yang baik haruslah pandai mengetahui penyebab dan cara mengatasi lovebird gesek tangkringan agar berhenti melakukan hal aneh seperti itu. Karena jika berlanjut, tentunya akan tidak baik juga untuk kesehatan burung sendiri. Adapun penyebab utamanya adalah ingin kawin karena telah mencapai masa reproduksi. (Baca Juga: Cara Menurunkan Birahi Lovebird Paud)
7 Cara Mengatasi Gestang Pada Burung Lovebird
Pertama, lepaskan terlebih dahulu tangkringan di dalam sangkar burung tersebut. Sehingga dengan tidak adanya tangkringan akan membuat burung lovebird berhenti menggesek.
Sementara waktu hentikan pemberian EF terlebih dahulu. EF adalah Extra Food yang sebaiknya di hentikan ketika mendapati lovebird sedang alami gestang. Hal ini dikarenakan gestang akan semakin bertambah parah jika Extra Food terus diberikan. (Baca Juga: Cara Hilangkan Kutu Pada Burung Lovebird)
Seperti yang telah di sampaikan bahwa lovebird yang mengalami gestang bukan karena stres, melainkan ingin kawin. Untuk mengatasinya, cobalah memberikan pakan penurun birahi yang biasanya di dapatkan dari kios pakan burung dengan harga terjangkau.
Mandikan di malam hari, tetapi tidak dengan cara di siram air selayaknya manusia mandi. Memandikan burung cukup dengan menyemprotkan air dalam botol semprot untuk membuat kaget burung dan berhenti gestang. Ketika air segar menempel di bulunya, maka burung akan merasa lebih tenang dan tidak Gestang lagi.
Usahakan selama masa gestang ini anda menjauhkan burung dari yang lainnya. Jika yang mengalami gestang adalah burung betina maka jauhkan dari sang jantan dan sebaliknya, jika yang mengalami gestang jantan maka jauhkan dari sang betina. Apabila terus di hadapkan maka sang lovebird tidak berhenti lakukan gestang. (Baca Juga: Cara Mengobati Luka Pada Burung Lovebird)
Gantilah tangkringan agar burung merasakan suasana baru. Sehingga perlahan ia mengurangi gestangnya. Namun Anda juga harus memerhatikan standarisasi kandang, jangan sampai burung malah tersiksa lantaran kandang yang diberikan malah lebih buruk ketimbang sebelumnya.
Nah, tips yang tepat adalah dengan menjodohkan burung. Karena gestang adalah sebagai penanda burung siap untuk kawin maka pijahkan segera agar berhenti melakukan gestang. Lakukan secara perlahan dan rutin, sebab akan cukup sulit untuk mengawinkan burung yang gestang. (Baca Juga: Cara Mengatasi Mental Burung Lovebird)
Melihat tingkah laku sang burung yang tengah alami gestang, sebagai pemilik memang melihatnya risih. Di samping itu pula sejatinya amat kasihan apabila burung siap kawin tak kunjung di jodohkan. Demikianlah cara mengatasi Gestang pada Burung Lovebird, semoga artikel ini membantu.
Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…
Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…
Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…
Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…
Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…
Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…