Ikan

Jenis Makanan untuk Ikan Hias yang Penting untuk Diketahui

Ikan hias tentu memiliki daya tariknya tersendiri sehingga banyak orang yang memeliharanya. Saat merawat ikan hias, tentu saja hal penting yang harus kamu perhatikan yaitu makanannya. Makanan yang dikonsumsi oleh ikan hias tidak boleh sembarangan, karena makanan sangat menunjang kesehatan ikan.

Beragam makanan ikan hias dapat dipilih mulai dari makanan alami segar sampai buatan. Tidak hanya itu, kamu perlu memberikan beragam variasi makanan untuk selingan. Pastikan kamu memilih makanan sesuai dengan jenis ikan hias peliharaanmu.

Makanan yang tidak dikonsumsi oleh ikan tentu akan mengendap dan mengotori aquarium. Selain itu sangat penting bagi kamu untuk memperhatIkan ikan tips memelihara ikan di akuarium mini agar ikan bertumbuh dengan baik.

Makanan Alami Ikan Hias

Berikut ini beberapa makanan alami untuk jenis-jenis ikan hias air tawar yang bagus:

  • Jentik Nyamuk

Makanan alami ikan hias yang paling sering dipakai adalah jentik nyamuk. Banyak ikan hias yang menyukai makan jentik nyamuk bahkan menjadi makanan favorit.

Selain itu, banyak jenis ikan hias yang mudah beranak yang menyukainya. Ini dikarenakan jentik nyamuk sangat kaya akan kandungan protein yang membantu perkembangan ikan hias serta meningkatkan reproduksinya.

Jentik nyamuk bisa didapatkan dengan cara alami, karena nyamuk secara alami bertelur di air. Selanjutnya telur nyamuk akan menetas dan berubah jadi jentik nyamuk dalam air dan siap dimakan oleh ikan.

  • Kutu Air

Sebagai pecinta ikan hias, kutu air  patut dicoba untuk makanan ikan hiasmu. Kutu air dapat menjadi alternatif makanan karena dapat memenuhi kebutuhan gizi buat perkembangan ikan hias. Biasanya makanan kutu air ini cocok diberikan iklan hias saat sudah mulai beranjak dewasa.

  • Cacing Sutra

Tidak hanya jentik nyamuk dan kutu air, cacing sutra juga bisa menjadi alternatif makanan. Cacing sutra sangat kaya akan gizi dan baik untuk perkembangan ikan hias. Jadi ikan hias air milikmu bisa bertumbuh dengan baik dan tetap sehat.

Cacing sutra juga mengandung nutrisi organik yang sangat cocok untuk ikan hias. Tapi, keberadaan cacing sutra tidak berjumlah banyak dan memadai buat memenuhi kebutuhan makanan alami.

Cacing sutra yang sering dipakai sebagai makanan alami didapatkan di area sawah atau saluran irigasi. Hal ini membuat jumlah cacing sutra tidak stabil, karena akan habis kalau sudah diambil buat makanan alami.

  • Artemia

Udang kecil atau artemi seringkali dijadikan sebagai alternatif makanan ikan hias milikmu. Hal ini dikarenakan udang kecil kaya akan beragam nutrisi yang sangat penting buat perkembangan dan pertumbuhan ikan hias.

Udang kecil seringkali diberikan saat ikan hias air tawar yang masih kecil. Pemberian udang kecil yang kaya akan nutrisi akan membuat ikan hiasmin tidak mudah mengalami sakit dan serta ikan hias bisa bertumbuh lebih besar.

Makanan Segar Ikan Hias berupa Sayuran

Selain pakan alami berupa hewan, kamu juga bisa memberi pakan jenis-jenis ikan hias air tawar termahal dengan makanan atau sayuran segar. Berikut adalah beberapa di antaranya:

  • Timun

Timun menjadi salah satu makanan segar yang baik buat ikan hias. Timun sangat kaya akan vitamin sehingga bisa menjadi makanan penambah gizi dan membuat ikan hias lebih berenergi.

Tidak itu, timun berfungsi juga sebagai penambah nafsu makan buat ikan hias agar pertumbuhan ikan hias lebih baik.

  • Wortel

Wortel sangat kaya akan gizi dan tinggi kandungan beta karoten yang membuatnya memiliki warna orange yang cerah. Kandungan ini ternyata mempunyai fungsi yang mirip dengan makanan alami lain seperti cacing sutera dan kutu air yaitu membuat warna ikan hias semakin cerah.

Karena wortel memiliki tekstur yang keras dan padat, ikan hias sulit untuk mengonsumsinya. Sehingga wortel harus dipotong menjadi bagian yang kecil-kecil hingga lembut, agar dapat dimakan ikan hias.

  • Kacang Polong

Kacang polong merupakan makanan segar lain yang dapat menjadi alternatif. Kacang polong juga menjadi salah satu makanan yang bisa meningkatkan stamina jenis-jenis ikan hias air tawar yang bisa dicampur.

Pastikan kamu melembutkan kacang polong tersebut sebelum dijadikan pakan kepada ikan hias agar bisa dimakan dengan mudah.

Tips Memberi Makan Ikan Hias

Memberikan makananan ikan hias adalah hal yang mudah, tapi apakah cara memberikan makanan yang dilakukan sudah pas? Berikut beberapa tips memberi makan ikan hias.

  • Ketahui Jenis Ikan yang Kamu Pelihara

Sebelum membeli makanan, wajib mencari tahu apakah ikan peliharaanmu adalah Karnivora (Pemakan Daging), Herbivora (Pemakan Tumbuhan dan Sayuran), atau Omnivora (Pemakan Segala).

Setiap jenis ikan, mempunyai makanan kesukaan jadi sebaiknya memberikan makanan yang sesuai dan mempertimbangkan porsi makanan untuk ikan hias, agar ikan hias tidak kekenyangan atau mengalami kelaparan.

  • Pastikan Ukuran Pakan Ikan Sesuai

Banyak ikan memiliki bentuk mulut kecil, kalau kamu menaruh beberapa jenis ikan dalam satu aquarium serta memiliki ukuran mulut yang berbeda, akan lebih baik jika memberikan makanan yang memiliki ukuran besar serta kecil, agar semua ikan dapat memakannya.

  • Berikan Pakan Sedikit Demi Sedikit

Saat memberikan makanan ke ikan hias, ada baiknya memberikan makanna sedikit-sedikit, sampai makanan yang diberikan habis lalu berikan lagi makanan yang baru.

Jadi jangan memberikan makanan langsung banyak karena akan membuat makanan yang tersisa dan mengotori aquarium bahkan membuat air jadi lebih cepat keruh akibat banyaknya sisa makanan.

Demikianlah informasi jenis makanan Ikan Hias yang bisa dicoba. Semoga informasi ini bisa menambah referensi sebelum memberikan makanan untuk ikan hias yang dipelihara.

Recent Posts

7 Obat Alami Kelinci yang Tidak Mau Makan dan Cara Membuatnya

Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…

11 months ago

6 Burung yang Tidak Boleh Dekat dengan Lovebird

Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…

1 year ago

7 Jenis Burung yang Bisa Dicampur 1 Kandang

Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…

1 year ago

16 Jenis Burung Hantu Kecil di Indonesia

Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…

1 year ago

10 Hewan Kalem Tapi Mematikan

Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…

1 year ago

16 Hewan Tercepat di Udara

Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…

1 year ago