Kucing

13 Vitamin untuk Kucing Sakit

Kucing yang sakit, apapun itu tentunya menjadi permasalahan tersendiri bagi pemiliknya, terkadang kucing menjadi malas beraktifitas dan berkurang nafsu makannya. Kucing memang dapat terkena penyakit karena kondisi lingkungan atau ketika daya tahan tubuhnya sedang menurun. Sebab itu dalam masa penyembuhan, perlu diberikan vitamin tambahan untuk memaksimalkan kerja obat yang diterimanya dan membantu meningkatkan daya tahan tubuhnya.

Apa saja vitamin yang baik untuk kucing yang sedang sakit? Yuk simak selengkapnya dalam artikel yang saya bagikan kali ini mengenai 13 vitamin untuk kucing sakit sebagai wawasan yang harus anda ketahui agar dapat memberi perawatan yang terbaik untuk kucing kesayangan anda serta membantu mengembalikan kesehatannya dengan segera.

1. Vitamin C

Kucing yang berada dalam kondisi sehat sebenarnya mampu memproduksi vitamin C secara alami untuk pertahana daya tahan tubuhnya, namun ketika kucing sedang sakit, tentunya jumlah vitamin C yang dibutuhkan tubuh meningkat sehingga perlu untuk mendapatkan asupan vitamin C dari luar tubuhnya. (Baca juga mengenai penyakit mata pada kucing).

Vitamin C baik baik sebagai vitamin untuk kucing sakit sebab memiliki kekuatan untuk penyembuhan luka akut dan meningkatkan kekebalan tubuh sehingga dapat membantu kucing sembuh dari sakit apapun baik itu sakit kulit, sakit karena luka, dan sebagainya. Vitamin C akan membantu memaksimalkan kerja obat yang masuk dalam tubuhnya. (Baca juga mengenai vitamin bulu kucing).

2. Vitamin D

Vitamin D memiliki manfaat untuk kesembuhan kulit yakni sebagai anti bakteri dan anti jamur, baik untuk vitamin bagi kucing yang memiliki maslaah kesehatan pada kulitnya. Selain itu vitamin D bagi kucing juga bermanfaat untuk kesehatan tulang sehingga baik pula untuk membantu kesembuhan pada penyakit kucing yang berhubungan dengan sendi dan tulang. (Baca juga mengenai cara mengobati kucing sakit tanpa ke dokter).

3. Vitamin E

Bersifat dan bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan dan pertumbuhan bulu kucing serta melancarkan peredaran daran dan meningkatkan kekebalan tubuh terhadap cuaca buruk, vitamin E baik untuk diberikan pada kucing yang sakit karena membuatnya mampu bertahan untuk melawan penyakit yang diderita dan membantu mencegah dampak buruk dari cuaca ekstrim seperti cuaca yang sangat panas atau sangat dingin. (Baca juga mengenai cara mengobati kucing sakit lemas).

4. Omega3, Omega9, Omega6

Omega3, omega9, dan omega6 ialah vitamin untuk kucing sakit yang selalu dianjurkan doker hewan karena mampu meningkatkan nafsu makan dan kualitas tidur, sebagai anti kanker serta meningkatkan regenerasi sel darah putih sehingga baik untuk menyembuhkan berbagai penyakit akut yang mungkin membutuhkan perawatan khusus dan tindakan intensif pada kucing. (Baca juga mengenai penyakit kulit pada kucing).

5. Vitamin K

Jika kucing mengalami sakit yang berhubungan dengan luka, maka wajib untuk diberikan vitamin K sebagai vitamin untuk memperbaiki kondisinya, vitamin K baik untuk pembekuan darah karena bersifat menutup dan menyembuhkan luka sehingga kucing yang sakit akan memiliki kesembuhan dari luka dengan lebih cepat serta mencegah perdarahan.

6. Squalene

Ialah vitamin yang berfungsi sebagai penguat dan penambah gairah hidup. Berasal dari kolestrol baik dan steroid untuk melancarkan metabolisme dan memaksimalkan kerja vitamin D untuk kesehatan tulang. Merupakan vitamin yang membuat kucing tetap memiliki semangat untuk makan dan beraktifitas sehingga tidak melemah karena sakit yang dialami.

7. Vitamin A

Vitamin A baik untuk kesehatan mata kucing sehingga tepat untuk diberikan pada kucing yang memiliki sakit yang ada hubungannya dengan mata, serta memperbaiki daya tahan tubuh sehingga kucing yang sakit akan terhindar dari lemas karena memiliki daya tahan tubuh yang kuat serta jauh dari resiko sakit yang lebih parah.

8. Probiotik

Vitamin yang baik untuk diberikan pada kucing yang memiliki maslaah atau sakit yang ada hubungannya dengan pencernaan atau perut seperti sakit sembelit atau sakit cacingan. probiotik akan membasmi bakteri di saluran pencernaan dan membuat metabolisme di saluran pencernaan serta sekitar perut menjadi lancar. Ia akan merasa nyaman pada perutnya dan sembuh dari sakitnya.

9. Taurine

Ialah vitamin yang banyak terdapat di dalam daging yang diolah sebaik mungkin hingga menghasilkan daging yang matang dan sehat, baik untuk kucing yang sakit karena bersifat untuk memberi energi sehingga terhindari dari kondisi yang lemah atau dari daya tahan yang menurun drastis. Baik diberikan secara langsung yakni dari daging langsung yang dimasak hingga matang.

10. Madu

Merupakan vitamin alami yang bermanfaat untuk menambah nafsu makan kucing, membunuh berbagai jenis kuman dan bakteri, serta meningkatkan daya tahan tubuh. sangat baik untuk diberikan pada kucing yang sakit sebab mampu memberi pertahanan secara alami pada tubuh kucing dan membantu kesembuhan dari penyakit apapun dengan lebih cepat.

11. Vitamin B Kompleks

Vitamin untuk kucing sakit yang juga disarankan pemberiannya oleh dokter hewan ialah vitamin B komplek yang di dalamnya terdapat bahan bahan alami yang bersifat sebagai suplemen untuk melawan penyakit dan meningkatkan daya tahan tubuh sehingga mampu melawan berbagai macam penyakit dan mendapat kesembuhan yang lebih cepat.

12. Virgin Coconut Oil

Disebut juga dengan minyak kelapa murni, ialah bahan alamiĀ  yang mengandung berbagai vitamin sebagai antibiotik yang mampu membantu kesembuhan berbagai macam penyakit dan memperkuat kerja obat yang masuk ke dalam tubuhnya. bahan ini bisa dibuat secara tradisional dari kelapa asli. Baik untuk membantu kesembuhan berbagai jenis penyakit.

13. Kuning Telur Mentah

Kuning telur mengandung protein tinggi dan berbagai jenis vitamin yang lengkap, baik untuk menambah nafsu makan kucing dalam maa sakit atau dalam masa pemulihan dari sakit. Kuning terlur yang berasal dari ayam kampung asli sangat baik untuk perkembangan dan pertumbuhan fisik sehingga tepat untuk diberikan kepada kucing kecil maupun kucing dewasa. Dengan memberikan kuning telur mentah ketika sakit, pertumbuhan kucing akan tetap berjalan lancar sehingga terhindar dari cacat atau kelemahan tubuh.

Demikian artikel kali ini, semoga bermanfaat untuk menambah wawasan anda dan dapat diterapkan dalam perawatan hewan kesayangan anda sehari hari. terima kasih sudah membaca. Jangan lupa selalu perbarui wawasan anda dengan membaca artikel artikel di website kami. Salam hangat dari penulis.

Recent Posts

7 Obat Alami Kelinci yang Tidak Mau Makan dan Cara Membuatnya

Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…

11 months ago

6 Burung yang Tidak Boleh Dekat dengan Lovebird

Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…

1 year ago

7 Jenis Burung yang Bisa Dicampur 1 Kandang

Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…

1 year ago

16 Jenis Burung Hantu Kecil di Indonesia

Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…

1 year ago

10 Hewan Kalem Tapi Mematikan

Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…

1 year ago

16 Hewan Tercepat di Udara

Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…

1 year ago