Anjing

7 Penyebab Anjing Menggonggong Malam Hari

Anjing adalah salah satu jenis hewan peliharaan yang banyak di temui, khususnya warga yang memeliharanya. Terkadang beberapa lingkungan pecinta anjing akan membiarkan berkeliaran begitu saja, artinya sudah cukup jinak dan bukan merupakan anjing buas. Jika dilihat dari jenisnya, tentu akan sangat banyak sekali. Pecinta anjing akan menganggap semua jenis begitu cantik dan ingin memilikinya. Namun bagaimana dengan mereka yang takut? Adalah hal yang wajar jika beberapa orang mungkin takut dengan hewan yang satu ini. Terkadang saking cerdasnya, anjing akan menggonggong ketika di dekati dengan orang asing.

Namun bagaimana bila Anjing menggonggong malam hari terus terjadi, apa penyebabnya dan ada tanda apakah hal itu? Dari sini tidak banyak yang tahu tentunya, alasan anjing yang terus menggonggong di malam hari. Tetapi pastinya bukan tanpa alasan hal itu terjadi, anda sebagai pemilik harus mengerti semuanya.

Banyak praduga apabila anda hanya mengira-ngira saja dan beranggapan bahwa anjing tersebut tengah lapar atau kehausan. Faktanya? Tidak sepenuhnya hal itu benar, pasti ada sesuatu yang lainnya hingga membuatnya terus menggonggong. Berikut ini beberapa penyebab dan tanda yang bisa Anda ketahui ketika Anjing menggonggong di malam hari.

Anjing Menggonggong Malam Hari

1. Lapar

Ya, salah satu alasan yang paling sering muncul di benak para pemelihara atau orang-orang sekitar bahwa anjing yang terus menggonggong di malam hari kemungkinan besar karena lapar. Bisa saja ketika sang anjing kelaparan, sang majikan sedang tertidur dan tidak mendengar sehingga suaranya terus nyaring.

Kemungkinan lain bahwa anjing lapar bisa saja karena sang majikan sedang tidak berada dirumah, atau sengaja tidak diberi makan. Tentu banyak hal yang membuat anjing merasa kelaparan. Tandanya, anjing ingin makan dan butuh sekali asupan makanan saat itu. (Baca Juga: Tanda Anjing Setia)

2. Mengekspresikan Suasana Hati

Bukan saja manusia, ternyata anjing juga bisa berperilaku seperti manusia yakni seperti marah, kesal, kecewa, menangis, bersedih atau seolah protes ingin mengadu. Sama seperti yang terjadi bahwa anjing menggonggong di malam hari, mungkin saja karena sang anjing sedang kesal dengan pemiliknya, atau marah, sehingga terus menyaringkan suaranya.

Namun sepertinya tidak untuk alasan bahwa anjing tengah berbahagia, karena ekspresi atau sikap tersebut mungkin justru tidak akan dilakukan pada waktu-waktu malam untuk istirahat. Tandanya, anjing butuh sang majikan mengerti apa yang sedang diinginkannya.

3. Melihat Orang Asing

Anjing menggonggong di malam hari kemungkinan lain melihat orang asing, tidak berarti maling atau orang jahat. Bisa saja ada tamu yang sengaja datang malam-malam ketika sang majikan tengah tidur, dan anjing yang melihatnya menggonggong hingga membuat sang majikan justru terbangun. Tandanya bahwa anjing ingin sang majikan bangun dan melihat siapa yang datang. (Baca Juga: Tanda Anjing Selesai Melahirkan)

4. Melihat Maling

Selain orang asing, Anjing Menggonggong Malam Hari yakni karena melihat maling yang masuk kerumah majikan ataupun berkelimpungan di area dekat rumah majikan dan atau selama dalam pandangan si anjing tersebut. Jika anjing terus menggonggong tandanya ia ingin membangunkan sang majikan dan orang-orang sekitar untuk menunjukkan bahwa tengah ada malling yang mencoba masuk.

5. Sakit

Anjing yang sedang sakit demam, diare atau gejala non fisik akan cenderung diam dan menunjukkan sikap tidak ingin makan. Tetapi berbeda dengan anjing yang mengalami sakit pada tubuhnya misalnya seperti luka, atau borokan. Maka anjing tersebut akan merasakan sakit dan menggonggong sebagai suatu tanda bahwa dirinya butuh obat dan perhatian. Anjing menginginkan penanganan akan sakitnya, dan mencoba berharap ada yang meringankan lukanya.

6. Melihat Hantu

Karena binatang bisa melihat apa yang manusia tidak bisa dilihat, misalnya hantu. Alasan anjing menggonggong di malam hari mungkin saja karena melihat hantu dan sebagai tanda bahwa gonggongan tersebut untuk mengusir hantu tersebut atau seolah mengajak bicara. (Baca Juga: Cara Menghitung Umur Anjing)

7. Melihat Barang Asing

Anjing menggonggong pada waktu malam bisa juga karena melihat sesuatu benda yang cukup aneh, misalnya barang-barang yang tertutup plastik atau apapun yang mencurigakan. Dengan menggonggong seperti itu, maka tandanya bahwa anjing ingin ada seseorang yang mengerti dan segera melihat atau membuka barang tersebut.

Jika hal itu cukup ilegal bisa segera di laporkan dan semacamnya. Namun bisa juga isi dari plastik juga merupakan hal yang wajar saja. Ini dikarenakan memang Anjing merupakan salah satu hewan dengan tingkat kewaspadaan tinggi, sehingga tidak sedikit kalangan yang memanfaatkannya untuk meningkatkan keamanan.

Mengenali gonggongan anjing memanglah tidak semua orang bisa, tetapi tidak semua majikan juga mengerti akan hal itu. Dengan artikel yang telah di sampaikan inilah anda dibantu untuk memahami bahwa suara anjing tersebut tidak sekedar bermakna atau bertujuan satu saja, tetapi banyak arti seperti yang sudah di sebutkan untuk tujuh poin di atas. Jadi, cobalah anda lebih peka terhadap anjing dan gonggongannya. Hewan ini cukup cerdas, sehingga akan lebih cerdas dan takluk pada majikan jika mendapat perlakuan baik. Demikian yang bisa di sampaikan, semoga bermanfaat!

Recent Posts

7 Obat Alami Kelinci yang Tidak Mau Makan dan Cara Membuatnya

Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…

11 months ago

6 Burung yang Tidak Boleh Dekat dengan Lovebird

Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…

1 year ago

7 Jenis Burung yang Bisa Dicampur 1 Kandang

Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…

1 year ago

16 Jenis Burung Hantu Kecil di Indonesia

Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…

1 year ago

10 Hewan Kalem Tapi Mematikan

Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…

1 year ago

16 Hewan Tercepat di Udara

Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…

1 year ago