Kucing

8 Cara Menghilangkan Kotoran Mata Pada Kucing Persia

Kucing adalah salah satu jenis piaraan kesayangan beberapa orang. Bisa di katakan cukup banyak yang menyayangi hewan berkumis ini. Mungkin salah satu cat lovers itu adalah anda, pecinta kucing sejati. Dari banyaknya jenis kucing yang pernah anda lihat, dua jenis yang selalu menjadi idaman dan cukup familiar adalah Anggora dan Persia. Bahkan hampir rata-rata orang rumahan memelihara kucing seperti ini, terutama adalah Persia.

Kucing Persia memang menjadi dambaan tersendiri karena bulunya memang lebih lebat. Apalagi untuk jenis peaknose (pesek) semakin banyak di cari karena semakin lucu namun lebih mahal. Apa saja masalah yang di hadapi dengan mempunyai kucing ini adalah kotoran mata. Cara menghilangkan Kotoran Mata pada Kucing Persia menjawab semua trik yang anda cari. Artikel ini membantu anda mengatasinya dengan langkah-langkah tertentu.

Merawat kucing persia memang tidak bisa sembarangan. Mulai dari makanan sampai dengan perawatan mandi harus benar-benar di perhitungkan. Apalagi untuk masalah pada mata seperti ini, pastinya tidak bisa sembarangan saja. Ada langkah atau cara tertentu yang harus di perhatikan. (Baca Juga: Cara Vaksinasi Kucing Persia)

8 Cara Menghilangkan Kotoran Mata Pada Kucing Persia

  1. Basuh dengan Air Bersih

Cara yang pertama untuk mengatasi mata kucing persia yang tengah kotor adalah dengan membersihkannya menggunakan air. Namun caranya berbeda dengan ketika manusia yang mengalami ini, dimana menuangkan langsung pada matanya atau menyelupkan kepala di dalam air. Akan tetapi untuk kucing persia, berikut caranya:

  • Sediakan air bersih dalam bak kecil. Usahakan juga bak tersebut benar-benar steril dan telah anda cuci.
  • Siapkan waslap atau tisu.
  • Basuhlah mata kucing anda dengan waslap tersebut atau tisu yang telah di celupkan air secara perlahan.
  1. Kompres Air Hangat

Cara lainnya juga bisa menggunakan air hangat. Dengan menggunakan air hangat, di khawatirkan jika kotoran tersebut telah mengendap. Sehingga tujuan pemberian air hangat agar kotoran matanya mudah luntur. Akan tetapi suhu yang pas di berikan pada kucing persia jangan cukup panas, tetapi hangat menengah bawah. Untuk caranya tidak jauh berbeda dengan poin pertama, yakni menggunakan waslap atau tisu. (Baca Juga: Cara Menjinakkan Kucing Persia Dewasa)

  1. Memakai Insto

Produk kesehatan yang satu ini memang banyak di manfaatkan untuk mengurangi infeksi di mata. Akan tetapi sejauh yang di ketahui bahwa insto lebih sering mengatasi mata manusia. Mungkinkah bisa insto di gunakan pada kucing persia? Beberapa orang meringankan sakit mata kucing dengan tetes insto. Akan tetapi jika anda ragu, lebih baik dan sangat tepat untuk berkonsultasi pada dokter terlebih dahulu.

  1. Berikan Obat

Sebaiknya berikan obat jika menemukan mata persia anda mengalami ganjalan seperti kotoran yang menumpuk. Biasanya obat di beli di Pet Shop dengan jenis tetes. Sebenarnya tidak jauh berbeda dengan insto. Akan tetapi bisa saja untuk obat khusus kucing lebih cepat menyembuhkan. (Baca Juga: Pengobatan Jamur Pada Kucing Persia)

  1. Berikan Obat Penunjang

Pemberian obat penunjang sangat berguna sekali setelah anda memberikan obat tetes. Obat penunjang bisa berupa obat yang harus di konsumsi kucing, sama seperti obat tetes khusus kucing tersedia di Pet Shop. Jangan lupa untuk menanyakan dosis yang di sarankan serta sampaikan keluhan anda tentang kucing persia.

  1. Pemberian Antibiotik

Antibiotik memang bukan selalu obat luar, dan bisa saja antibiotik ini di minumkan pada kucing. Tujuan antibiotik di berikan pada mata kucing persia yang tengah kotor matanya memang sulit di mengerti. Tetapi satu hal yang pasti bahwa antibiotik tersebut untuk memberikan kekebalan pada kucing. Karena mata kucing yang kotor bisa saja karena bakteri. (Baca Juga: Tanda Tanda Kehamilan Pada Kucing Persia)

  1. Vaksin

Lakukan vaksin untuk langkah mutakhir pada kucing persia anda ketika matanya tertimpa kotoran. Vaksin bertujuan untuk melibas semua penyakit yang masuk dalam tubuhnya. Meski masalah kecil, tetapi kotoran di mata yang menumpuk akan menjadi sarang penyakit jika tidak segera di atasi. Oleh sebab itu anda juga perlu untuk melakukan vaksinasi.

  1. Berikan Perawatan Terbaik

Perawatan terbaik bisa berupa kasih sayang dan perhatian penuh untuk kucing persia yang sedang kurang sehat. Karena hal itu sangat berarti bagi kesembuhannya. Memberikan perhatian berupa menyediakan tempat atau kandang yang bersih. Setelah anda melakukan beberapa langkah di atas untuk kucing, bukan berarti anda membiarkan kandang kucing terus kotor. (Baca Juga: Cara Memelihara Kucing Persia)

Justru karena keadaan kotor itulah yang menyebabkan debu dan polusi. Ujungnya, hal itu menyerang kucing persia anda. Proses yang terbiarkan inilah menimbulkan kotoran menumpuk dan menyerang mata. Setelah mengetahui beberapa hal di atas yang telah di paparkan, tentunya anda sebagai cat lovers mengerti betul tentang sikap anda setelah mendapati mata kucing yang penuh kotoran.

Sayangi kucing anda dan segera lakukan 8 cara menghilangkan Kotoran Mata pada Kucing Persia ketika Anda menemukan adanya kotoran pada mata Kucing Anda, entah sedikit atau banyak sebaiknya segera atasi demi kesehatan dan kenyamanan dari Kucing Persia kesayangan. Selamat mencoba dan semoga artikel ini bermanfaat.

Recent Posts

7 Obat Alami Kelinci yang Tidak Mau Makan dan Cara Membuatnya

Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…

11 months ago

6 Burung yang Tidak Boleh Dekat dengan Lovebird

Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…

1 year ago

7 Jenis Burung yang Bisa Dicampur 1 Kandang

Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…

1 year ago

16 Jenis Burung Hantu Kecil di Indonesia

Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…

1 year ago

10 Hewan Kalem Tapi Mematikan

Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…

1 year ago

16 Hewan Tercepat di Udara

Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…

1 year ago