Bicara soal kelinci, pasti anda sudah tidak asing lagi dengan hewan jinak yang satu ini. Ya, disampaikan jinak karena kelinci tergolong mamalia yang lucu. Memang hewan ini tidak buas, dan banyak dipelihara dirumah. Jenisnya sangat banyak sekali, mungkin bagi anda yang sudah membaca jenis kelinci Anggora yang memiliki ciri khas masing-masing dan jenis kelinci yang aman untuk anak-anak akan tahu, apa saja ras-ras yang bisa diketahui. Salah satu dari sekian banyak jenis kelinci yang ada termasuknya bligon. Pada kesempatan ini akan disampaikan mengenai apa saja jenis Makanan Kelinci Bligon.
Untuk menghindari pemberian pakan yang salah, simak kembali jenis makanan yang tidak boleh dimakan kelinci untuk wawasan anda mengenai pakan yang baik dan tidak layak diberikan. Kelinci bligon adalah jenis kelinci yang sudah disampaikan dalam artikel cara beternak kelinci Bligon. Jenis kelinci ini memang berbeda dengan kelinci yang lain, atau sebut saja lokal. Kelinci bligon banyak dibudidayakan untuk dimanfaatkan dagingnya, berbeda dengan kelinci lokal atau ras lain yang dipelihara sebagai piaraan. Simak perbedaan kelinci lokal dan Bligon untuk lebih mudahnya mengetahui seperti apa jenis-jenis kelinci tersebut.
Jadi, kelinci bligon banyak dibudidayakan untuk dijual karena ini adalah kelinci pedaging. Artinya bligon memang untuk dikonsumsi, rasa dagingnya yang lezat dan gurih menjadi santapan populer. Tak heran banyak yang menjual pada usia matang atau dewasa dengan harga sekitar Rp. 200 ribuan, bisa saja lebih. Padahal jika dibandingkan dengan cara perawatannya mungkin harga demikian tentu tak sebanding. Namun anda bisa mengawinkan kelinci jantan dan betina untuk mendapatkan hasil yang lebih banyak. Minimal anda harus memberikan makanan kepada sang kelinci dengan benar dan tepat.
Jangan sampai anda berlebihan memberikan makanan untuk si bligon dengan harga mahal dan sering. Berikan secara bergantian setiap harinya. Lalu apa saja makanannya yang dapat diberikan? Anda dapat menyimaknya berikut ini:
1. Kangkung
Sama seperti kelinci lain pada umumnya, bahwa bligon juga makan sayuran seperti kangkung. Anda bisa memberikan sayuran ini setiap hari di waktu yang berbeda, misalnya jika hari ini diberikan pada waktu pagi, maka usahakan besoknya anda memberikan sore hari. Jangan setiap hari dan setiap saat terus menerus diberikan kangkung, apapun yang berlebihan sangat tidak baik dan tidak dianjurkan.
2. Wortel
Berikan sayuran wortel sama seperti anda memberikan kangkung, boleh saja diberikan setiap hari asalkan waktunya tidak sama. Namun jika anda memberikan wortel, sebaiknya potonglah kecil-kecil agar kelinci tidak kesulitan memakannya.
3. Lobak
Banyak yang mengatakan bahwa lobak mirip dengan wortel, ya memang benar. Akan tetapi kedua jenis sayuran ini berbeda. Lobak juga merupakan Makanan Kelinci Bligon yang bisa anda berikan. Lobak tak kalah seperti wortel yakni kaya akan air sehingga baik untuk pencernaan si kelinci bligon.
4. Selada
Untuk proses pertumbuhan kelinci, anda bisa memberikan selada. Sayuran selada ini banyak dijumpai di pasar dengan harga terjangkau, anda bisa memberikannya pada kelinci sebagai pertumbuhan. Selada dalah jenis sayuran yang banyak dikonsumsi oleh manusia baik dimasak atau mentah sebagai lalapan. Ternyata kelinci bligon juga layak diberikan makanan berupa selada. Didalamnya banyak kandungan mineral dan vitamin yang mudah diterima oleh tubuh kelinci.
5. Rumput
Kelinci juga memakan rumput, namun jangan keseringan anda mengabaikannya. Jangan setiap hari anda membiarkan kelinci memakan rumput, karena tidak baik juga. Biar saja kelinci bligon akan memakan rumput dengan sendirinya ketika anda melatihnya di lokasi outdoor tanpa anda harus sengaja memberikannya.
6. Tomat
Tomat bisa dikatakan buah dan bisa digolongkan sayuran, apapun itu jenis makanan satu ini bisa diberikan pada kelinci bligon. Ya, tomat adalah salah satu jenis Makanan Kelinci Bligon yang kaya akan serat dan vitamin serta antioksidan. Manfaat tomat sangat bagus bagi kesehatan dan pertumbuhan si kelinci, dan juga mampu mengatasi sembelit. Hanya saja anda bisa memberikannya dua kali saja dalam satu minggu dan di waktu sekali, misalnya jika hari ini pagi hari maka siang hari sampai dengan malam tidak diberikan lagi.
7. Biji-Bijian
Adapun beberapa biji-bijian yang baik untuk makanan kelinci memang sangat banyak jenisnya, yakni mulai dari biji bunga matahari, biji jagung, dan biji kacang-kacangan. Sedangkan untuk cara memberikan pakan biji-bijian pada kelinci yakni dengan menghaluskannya terlebih dahulu. Jumlah maksimal pemberian biji-bijian kepada seekor kelinci yaitu 200-300 gram per hari, tidak boleh lebih dari itu.
8. Ubi Jalar
Bukan hanya manusia yang boleh memakan ubi, namun kelinci pun bisa diberikan. Salah satu jenisnya adalah ubi jalar, salah satu jenis pakan kelincin yang sehat dan bernutrisi. Ubi jalar mempunyai kandungan kalori, serat, vitamin dan juga mineral tinggi. Perannya sangat baik untuk menyerap lemak-lemak dan mengobati sembelit pada kelinci.
Itulah 8 jenis makanan Kelinci Bligon yang bisa anda berikan. Dan berikut ini cara beternak kelinci bligon yang dapat Anda ikuti dengan tepat agar Kelinci tetap sehat dan aktif beraktifitas. Selamat mencoba dan semoga berhasil.
Beberapa obat-obatan ini dapat membantu mengatasi kelinci yang kehilangan nafsu makan, baik obat yang terbuat…
Tidak seperti namanya, Lovebird tidak disarankan berdekatan atau hidup bersama dengan banyak burung diantaranya burung-burung…
Memiliki lebih dari satu burung dalam satu kandang bukanlah hal yang mustahil asalkan memperhatikan beberapa…
Burung hantu adalah salah satu burung yang banyak tersebar di Indonesia dengan jenis yang beragam,…
Siapa sangka hewan-hewan yang terlihat kalem ini dapat menjadi sangat berbahaya? Ketahui penyebabnya agar Anda…
Berbagai jenis hewan di dunia memiliki kemampuannya masing-masing sesuai dengan habitatnya, seperti hewan-hewan tercepat di…