Dear sobat pembaca semua.. jumpa lagi dengan penulis yang dengan senang hati membagikan wawasan seputar hewan ternak dan segala perawatannya. Tentunya penulis sellau berharap wawasan yang penulis bagikan dapat bermanfaat untuk memaksimalkan perawatan hewan kesayangan sobat sehari hari.
Kali ini penulis membagikan seputar hewan peliharaan yang tak jauh berbeda dari biasanya ya sobat, yakni mengenai ayam. Ayam secara umum tentunya dikenal sebagai hewan yang dimanfaatkan daging dan telurnya, padahal di luar itu masih ada manfaat lain, misalnya sebagai hewan hias atau petarung. Pada kesempatan kali ini penulis membahas secara khusus tentang ayam hias.
Tidak sedikit peternak yang mencoba menjalankan usaha ternak ayam hias karena memberikan keuntungan yang menjanjikan dan mudah dalam perawatannya, berikut beberapa poin penting yang sangat dibutuhkan seputar perawatan ayam hias, yuk sobat langsung saja simak selengkapnya, 13 Cara Beternak Ayam Hias.
1. Pilih Jenis Ayam Hias
Setiap jenis ayam hias memiliki karakter yang berbeda yang berpengaruh pada proses perawatannya, beberapa jenis ayam yang terbaik untuk ayam hias ialah ayam serama yang memiliki bentuk badan dengan kepala mendongak dan dada membusung, ayam kate yang memiliki keindahan pada jengger dan bulu, ayam cemani yang memiliki fisik serba hitam, dan ayam pegar yang memiliki ekor panjang dengan lebih dari 3 warna bulu di tubuhnya.
2. Siklus Hidup Ayam Hias
Ayam hias memiliki siklus produksi 2 kali dalam setahun, yaitu sekitar bulan April hingga Mei dan bulan Oktober sd Desember. Ayam hias memiliki harga yang mahal sesuai dengan keindahan fisik dan performanya.
3. Adaptasi Ayam Hias
Ketika sobat membeli ayam hias sebagai bibit awal, wajib untuk memperhatikan agar ayam hias tersebut merasa nyaman dan dapat beradaptasi dengan lingkungan barunya, untuk itu ia harus mendapatkan perawatan yang nyaman dan memiliki kandang yang berbeda, tidak dicampur dengan ayam jenis lain yang cenderung hidup secara berkelompok.
4. Asupan untuk Pertumbuhan Awal
Berikan obat antistress pada aya hias berupa vitamin B kompleks dan B12, vitamin tersebut baik untuk masa adaptasinya terhadap lingkungan baru dan membuatnya nafsu makan sehingga ia merasa nyaman berada di kandang yang sobat berikan.
5. Sesuaikan dengan Lingkungan Asal
Agar ayam hias memiliki perkembangan yang baik, pada tahap awal, berikan pakan sesuai dengan pakan yang ia makan di tempat lamanya, sobat bisa menggantinya secara perlahan jika menginginkan menu pakan yang lebih baik.
Lingkungan juga dibuat mirip dengan lingkungan lamanya, pastikan ia memiliki kandang yang luas sehingga dapat leluasa bergerak sebab ayam hias memiliki bentuk fisik yang berbeda seperti ekor yang lebih panjang dsb sehingga membutuhkan ruang gerak lebih.
6. Pakan Ayam Hias
Berikan pakan untuk ayam hias yang sobat pelihara sebaik mungkin, tepat dan tidak melebihi dari kapasitas ayam hias tersebut, sobat bisa memberikan biji bijian untuk menu pagi dan sore serta voer basah untuk siang har, setiap pakan yang diberikan harus berkualitas sehingga ayam hias memiliki pertumbuhan yang normal, memiliki mental yang baik, dan memiliki daya tarik yang kuat.
7. Menu Pakan Sampingan
Untuk menu pakan tambahan agar ayam hias tidak bosan, sobat dapat pula memberikan pakan lain seperti minyak ikan, bubuk daging dan tulang, dan bubuk hati. Pakan tersebut ialah pakan favorit ayam hias yang bisa dicampurkan ke dalam pakan hariannya.
Ayam hias akan lebih bersemangat ketika makan dan memiliki mental lebih baik sehingga ia lebih mudah untuk dilatih atau diajarkan sesuatu oleh pemiliknya. Gizi yang baik juga akan membuat ayam hias mampu untuk bereproduksi dengan sempurna.
8. Multivitamin
Sebagai upaya untuk memaksimalkan kesehatan ayam hias yang sobat pelihara, dapat ditambahkan multivitamin setiap 3 hari sekali menggunakan vitamin berkualitas seperti AD Plex atau Vitachick. Ayam akan lebih sehat dan kuat dan jauh dari penyakit karena memiliki ketahanan tubuh yang baik.
Untuk ayam hias yang terlihat sakit, berikan kandang terpisah sebagai bentuk karantina agar penyakit tidak menyebar ke ayam hias yang lain dan lakukan pengobatan seintensif mungkin.
9. Memandikan Ayam Hias
Ada berbagai cara untuk memandikan ayam hias sesuai dengan jenisnya, berikut contoh cara memandikan ayam hias yang bisa sobat lakukan sesuai dengan jenisnya.
- Untuk ayam bekisar, memandikan dilakukan dengan cara menyemprot air dan ayam hias dibiarkan mondar mandir di lingkungan atau diumbar sehingga akan kering dengan sendirinya.
- Ayam kate, dimandikan dengan mengguyurnya dengan air selanjutnya dilepas agar ia bisa mengeringkan tubuhnya sendiri.
- Ayam cemani, dimandikan dengan cara diceburkan ke dalam air dan dibiarkan berendam selama 1 sd 2 menit kemudian dibiarkan berjemur untuk mengeringkan badan secara mandiri.
10. Perlindungan dari Hama dan Penyakit
Penyakit yang sering menyerang ayam hias ialah kutu dan penyakit dalam, penyakit tersebut dapat dicegah dengan cara memandikan rutin agar kebersihan tubuh terjaga dan memberinya pakan berkualitas agar ia terhindar dari penyakit yang berhubungan dengan organ dalam.
Sedangkan untuk perlindungan dari hama dan predator sobat bisa memberikan tempat terbaik yang tidak bisa dijangkau hewan pemangsa seperti anjing atau ular.
11. Kebersihan Kandang
Ayam hias harus berada dalam kandang yang bersih, setidaknya bersihkan kandang setiap 3 hari sekali agar kandang bebas dari kotoran dan bau. Bersihkan kandang dengan air bersih dan semprotkan cairan antiseptik untuk memaksimalkan kebersihan.
12. Evaluasi Perkembangan Fisik
Pastikan ayam hias memiliki pertumbuhan fisik sesuai umurnya sehingga ia dapat beraktifitas dengan baik dan menjalani siklus hidupnya dengan sempurna, sobat juga bisa memaksimalkan manfaatnya seperti ketika dalam perlombaan.
13. Pengembangbiakan
Jika sobat ingin mengembangbiakan ayam hias, pastikan sobat memilih bibit ayam hias yang berkualitas dan memberi perawatan terbaik seperti yang penulis uraikan pada poin poin yang telah disebutkan sehingga perkembangbiakan berjalan normal sesuai siklus hidupnya.
Demikian yang dapat disampaikan penulis, semoga menjadi wawasaan berkualitas untuk sobat dan panduan terbaik dalam ternak ayam hias. Tentunya hasil yang didapatkan sesuai dengan apa yang sobat usahakan, yakni pakan berkualitas dan perawatan terbaik. Akhir kata penulis ucapkan terima kasih. Salam.