Memiliki kucing yang lucu, jinak, menggemaskan, dan bersikap manja tentu sebuah kebahagiaan tersendiri untuk para pecinta kucing. Kucing yang manja membuat pemilknya merasa dibutuhkan dan sebuah wujud bahwa pemilik tersebut mampu menakhlukkan hati kucing yang dipeliharanya. Hal itu bisa terjadi bila ada kedekatan satu sama lain yang diawali dengan kebiasaan memperlakukan kucing dengan baik.
Untuk memaksimalkannya, ada cara cara mudah yang dapat dipraktikkan secara langsung sesuai dengan artikel yang kali ini penulis bagikan, yakni mengenai 10 cara merawat kucing agar manja. Cara berikut mudah dilakukan dan tentunya menjadi wawasan yang bermanfaat untuk anda dalam perawatan kucing sehari hari.
1. Beri Nama Kesayangan
Cara merawat kucing agar manja pada awalnya atau ketika pertama kali anda memeliharanya ialah dengan memberikan nama panggilan yang berupa nama kesayangan untuknya. Ucapkan nama tersebut setiap kali dekat dengannya, setiap kali memberi makan, dan setiap kali bermain dengannya sehingga ia akan terbiasa dan datang ketika dipanggil. (Baca juga mengenai cara menjinakkan anak kucing
2. Sering Mengusap dan Mengelus Tubuhnya
Dekati ia dengan sering menyentuhnya dengan cara sering mengusap usap tubuhnya dengan lembut serta mengeluas tubuhnya terutama di bagian punggung dan kepala. Hindari bagian perut sebab terkadang membuatnya tidak nyaman atau kegelian. Usap di jam jam ketika ia bersantai atau setelah makan, ia aka terus mendekat dan nyaman dengan anda. (Baca juga mengenai cara merawat kucing russian blue).
3. Gendong dan Pangku
Gendong dan pangku tubuhnya ketika anda berada di rumah, cara tersebut baik untuk menstimulasi perasaannya dan memberikan pemahaman bahwa anda sangat menyayanginya. Terus lakukan hingga ia merasa nyaman dan diam ketika digendong atau dipangku. Lama kelamaan ia pun akan mendatangi anda meminta untuk digendong dan dipangku. (Baca juga mengenai cara merawat kucing dengan biaya murah).
4. Mandikan Secara Rutin
Memandikan kucing secara rutin setidaknya seminggu sekali juga baik sebagai cara merawat agar manja, memandikan ialah memberikan posisi yang dekat dan membantunya membersihkan tubuh, sehingga ia merasa nyaman dan merasa tubuhnya bugar dan segar karena anda. ia pun akan semakin menyayangi dan ingin berdekatan dengannya. (Baca juga mengenai tips memandikan kucing).
Setelah mandi, agar ia semakin manja, kekringkan tubuhnya dengan handuk atau haridyrer dan jemur sebentar di sinar matahari pagi yang belum terik dengan tetap menemaninya atau sambil mengajaknya bermain. Hal itu akan membuatnya senang dan merasa anda selalu ada untuknya di setiapp saat.
5. Upayakan untuk Selalu di Dalam Rumah
Atur agar kucing anda lebih banyak mengabiskan waktu di dalam rumah, tak apa keluar kandang namun tetap berada di area rumah sehinga ia hanya berkeliling dan bermain di sekitar atau di area rumah. Terlalu banyak bermain di luar membuat ia menjadi kucing yang liar dan tidak dekat dengan majikannya, hanya datang ketika butuh makan da pergi setelah kenyang atau pulang ketika mengantuk dan ingin tidur lalu pergi lagi untuk bermain.
Sediakan mainan di dalam rumah agar ia terhindar dari bosan seperti mainan bola bola yang dapat bergerak namun tidak berbahaya untuknya atau mainan mainan empuk yang aman dan bisa digigit. Cara tersebut ampuh untuk membuatnya betah di rumah. Lebih baik lagi jika anda memberikan kucing lain sebagai temannya agar ia selalu merasa terhibur dan memiliki teman kebersamaan. (Baca juga mengenai ciri ciri kucing stres).
6. Jangan Pernah Tunjukkan Mood Buruk
Ketika sedang dalam kondisi emosi atau marah marah, hendaknya tidak menunjukkan wajah emosi dan wajah marah anda di hadapannya, sebba akan membuatnya takut dan malas berdekatan dengan anda ia menjadi menjaga jarak dan tidak mau didekati. Sebab itu wajib untuk selalu tampil ceria di hadapannya agar ia selalu mengikuti mood ceria anda dan semakin hari menjadi semakin jinak.
7. Ajak Bermain
Cara merawat kucing agar manja tentu dengan mengajaknya bermain secara langsung. Dekati ia dengan mengajaknya bermain dengan tangan atau bermain bola serta mainan lai yang di dalamnya terdapat kontak langsung antara anda dan dia. Hal tersebut bagus sebab akan membuatnya merasa diperhatikan dan ia pun akan melakukan hal yang sama, yakni memperhatikan dan manja terhadap anda.
8. Ajak Jalan Jalan
Sekali waktu ajak ia jalan jalan keluar rumah dengan tetap mengawasinya, jalan jalan cukup di sekitar rumah anda saja aar ia memahami lingkungan luar yang penuh manusia lain serta penuh dengan hewan lain sehingga ia akan merasa senang karena selama ini ia berada di tempat yang nyaman yang segalanya telah tersedia untuknya secara lengkap.
Boleh juga untuk menggendong tubuhnya ketika mengajaknya jalan jalan agar ia merasa snagat nyaman dan merasa dilindungi. Ketika sudah sampai di tempat tujuan misalnya sudah sampai di taman tempat anda dan kucing anda bermain, barulah melepaskan dengan tetap mengawasinya, jangan lupa pula untuk terus memanggil namanya ketika bermain dengannya.
9. Akrabkan dengan Keluarga
Jangan meletakkannya di kandang terus menerus, biarkan ia berinteraksi dengan kucing lain yang serumah atau dengan manusia lain yang berada satu rumah dengannya. Hal itu akan membuat moodnya ceria karena memiliki banyak teman, jika ia sering bersama manusia di lingkungannya yakni anda dan keluarga dan ia selalu diperlakuakan dengan baik, maka ia akan mudah sekali jinak dan manja pada orang orang di sekitarnya.
10. Lakukan Segala Perawatan Secara Mandiri
Cara merawat kucing agar manja yang terakhir ialah pastikan bahwa anda melakukan semua cara yang telah disebutkan di atas yakni yang berhubungan dengan perawatan keseharian secara mandiri dengan tangan anda sendiri, tidak dilakukan di tempat pelayanan hewan atau dilakukan orang lain. hal itu agar membuat ia terbiasa dengan anda dan semakin manja karena menganggap anda adalah sosok yang sangat menyayanginya, yang selau menjaganya, dan selalu mencukupi segala kebuutuhannya. Ia pun semain menyayangi anda.
Bagaimana sobat? Mudah untuk dilakukan bukan? demikian artikel kali ini, semoga bermanfaat untuk anda. jangan lupa terus baca artikel artikel di website kami agar selalu memiliki ilmu pengetahuan yang luas dan dapat memberikan perawatan terbaik untuk hewan kesayangan anda sehari hari. terima kasih. Salam hangat dari penulis.