Jenis-jenis Iguana

Iguana merupakan salah satu hewan dari jenis reptil yang tidak semua orang berani untuk menyentuhnya atau sudah pada bentuk dan penampilannya. Beberapa iguana digolongkan sebagai spesies yang dilindungi namun ada juga yang dapat secara bebas dipelihara. Banyak ragam jenis dari iguana, mari simak artikel ini.

Iguana

Iguana berasal dari ordo squamata yaitu reptil besar dengan tubuh yang bersisik. Kebanyakan hewan ini hidup di daerah-daerah tropis dengan ciri khasnya yaitu memiliki jambul di bagian rahang serta sisik yang berjajar membentuk duri di tubuhnya.

Kadal besar ini secara umum tergolong sebagai hewan herbivora, namun mereka juga memakan serangga-serangga kecil di sekitar pepohonan tempatnya mencari makan. Berikut beberapa jenis dari iguana :

Iguana Hijau (Iguana iguana)

Iguana hijau merupakan iguana yang cukup populer untuk dipelihara dan tidak dalam ancaman kepunahan. Iguana ini dapat tumbuh hingga mencapai panjang 2 meter. Iguana hijau menjadi pilihan untuk dipeliharan karena sifatnya yang jinak dan perawatan yang cukup mudah.

Iguana ini tergolong iguana dengan harga paling murah dibandingkan jenis lainnya. Anakan iguana ini dapat ditemukan dijual dengan harga mulai dari sekitar 300 ribu rupiah.

iguanan hijau

Iguana Biru (Cyclura lewisi)

Iguana biru sempat menjadi hewan langka bahkan terancam punah. Namun berkat program pemulihan, kini iguana ini sudah cukup mudah ditemui dan tidak lagi menjadi hewan langka bahkan dapat dijadikan peliharaan.

Iguana ini berasal dari Karibia, Pulau Grand Cayman sehingga disebut juga dengan iguana grand cayman. Iguana ini memiliki warna biru yang sangat indah dan cerah. Harga iguana ini cukup mahal sekitar 3.500.000 untuk anakan yang berukuran 30 cm.

Iguana ini tergolong sebagai iguana terberat karena dapat memiliki bobot mencapai 14 kg.

iguana biru

Iguana Blue Diamond

Iguana blue diamond adalah versi murah dari iguana biru. Warna dasar dari iguana ini biasanya adalah warna hijau yang tidak menarik namun di lapisan kedua ia memiliki warna biru yang malah membuat tubuhnya terlihat menarik dan cantik.

Iguana ini juga menjadi kegemaran pecinta iguana karena harganya yang masih cukup terjangkau berkisar 500 ribu rupiah.

iguana blue diamond

Iguana Merah

Iguana merah merupakan jenis iguana yang lebih agresif jika dibandingkan dengan iguana hijau. Meskipun agresif, iguana ini memiliki banyak peminat karena warna tubuhnya yang cantik.

Iguana merah ini dibagi menjadi dua jenis yaitu iguana super red dan iguana red mix. Iguana super red memiliki warna merah mencolok dari bagian kepala hingga ujung ekornya. Sedangkan iguana red mix merupakan persilangan antara iguana merah dan iguana hijau dengan harga yang lebih murah dari iguana super red.

iguana merah

Iguana Albino

Iguana albino merupakan iguana dengan harga yang cukup mahal. Harga iguana ini paling murah berkisar 9 juta dan bahkan dapat mencapai hingga 50 juta rupiah.

Keisitimewaan iguana ini terletak pada warnanya yang lebih didominasi warna putih dan dilapisi warna kuning cerah dengan bola mata berwarna merah. Karena albino, iguana ini sangat sensitif terhadapt cahaya matahari, sehingga waktu untuk menjemurnya hanya sekitar 10 hingga 15 menit saja cukup.

iguana albino

Iguana Berekor Duri

Iguana berekor duri merupakan jenis iguana terkecil di dunia dimana ukurannya hanya sekitar 12,5 cm saja. Ciri khas iguana ini sesuai dengan namanya yaitu ekornya yang berduri dan juga duri yang berderet di sepanjang punggungnya.

iguanan berekor duri

Iguana Badak (Cyclura cornuta)

Iguana badak tergolong iguana yang memiliki ciri khas yang sangat unik yaitu sebuah moncong menyerupai cula di daerah dekat hidungnya. Iguana ini tergolong hewan endemik karena hanya dapat ditemukan di wilayah Pulau Hispaniola di Laut Karibia. Iguana ini merupakan hewan omnivora karena memakan daun, buah, kepiting, serangga hingga bangkai.

iguana badak

Iguana Madagaskar

Iguana madagaskar banyak ditemukan di Madagaskar dengan ukuran tubuh yang lebih kecil jika dibandingkan jenis iguana lainnya. Iguana ini juga merupakan jenis iguana omnivora.

iguana madagaskar

Iguana Spiny Tailed

Iguana spiny tailed tergolong iguana yang dapat berumur panjang mencapai 25 tahun. Ciri khas iguana ini terletak pada duri tajam yang memenuhi punggung hingga ekornya. Iguana jenis ini biasanya hidup di daerah yang kering serta panas dengan ukuran mulai 25 centimeter hingga dapat mencapai lebih dari 1 meter.

iguana spiny tail

Iguana Snow Blizzard

Iguana snow blizzard merupakan hasil persilangan antara iguana albino dengan iguana biru. Hasilnya ialah iguana snow blizzard yang memiliki warna dasar putih dan juga biru serta warna mata merah seperti iguana albino. Harga iguana ini dimulai dengan kisaran 2 juta rupiah.

iguana snow blizzard

Iguana Gurun (Dipsosaurus dorsalis)

Iguana gurun sesuai dengan nama hidup di habitat kering dan berpasir seperti gurun yang biasa ditemukan di kawasan Meksiko dan Amerika Serikat. Iguana ini biasanya berwarna keabu-abuan dengan kepala yang kecil dan tubuh didominasi dengan ekor. Ukuran iguana ini sedang sekitar 60 cm.

iguana gurun

Iguana Pink Galapagos (Conolophus marthae)

Iguana pink Galapagos ini memiliki kekerabatan sangat dengan iguana darat Galapagos. Jika iguana darat Galapagos berwarna kuning, iguana ini memiliki tubuh berwarna sangat unik yaitu merah muda. Namun saying, keberadaan iguana ini kini terancam punah. Diperkirakan jumlahnya hanya berkisar 200 spesies saja.

iguana pink galapagos

Iguana Darat Galapagos (Conolophus subcristatus)

Sesuai dengan namanya, iguana ini hidup di Ekuador tepatnya di Kepulauan Galapagos. Keunikan iguana ini terletak pada warnanya yaitu kuning cerah dan dikenal berumur cukup panjang bahkan bisa mencapai 55 tahun. Iguana ini berukuran cukup besar yaitu mencapai panjang 1,5 meter dan berat badan mencapai 11 kilogram.

iguana darat galapagos

Iguana Laut (Amblyrhynchus cristatus)

Iguana laut merupakan iguana endemik yang hidup di Kepulauan Galapagos. Iguana ini merupakan iguana yang sangat unik karena merupakan satu-satunya iguana dengan kemampuan berenang dan menyelam ke laut. Iguana herbivora ini memakan alga yang hidup di laut.

Keunikan lainnya terletak pada warna iguana jantan yang dapat berubah ketika musim kawin. Ketika musim kawin, iguana ini dapat berubah warna dari hitam menjadi warna pelangi untuk dapat menarik betina. Ukuran iguana ini juga cukup besar yaitu dapat mencapai 1,3 meter.

iguana laut