Bagi sobat semua pecinta unggas khususnya pecinta burung, pastinya anda sudah kenal dengan yang namanya burung Flamboyan ini ya sobat.
Adapun burung flamboyan ini tergolong jenis burung yang memiliki ukuran tubuh kecil ya sobat, biasanya ukuran tubuh burung imut ini tidak lebih dari 14 cm, dan untuk bulunya sendiri berwarna kecoklatan cenderung kemerahan.
Burung ini merupakan species burung kecil dari keluarga burung Pellorneidae yang habitat aslinya hanya terdapat di daerah Indonesia saja, terutama di pulai Jawa bagian barat dan tengah. Nah sobat semua, berhubung burung flamboyan ini merupakan salah satu burung yang hanya ada di Indonesia dan merupakan hewan khas Indonesia sudah sepatutnya kita menjaga habitat atau pertumbuhan burung ini ya sobat. (Baca juga mengenai cara merawat burung kenari di musim hujan)
Jangan sekali – kali melakukan penembakan atau pemburuan liar terhadap burung ya sobat, karena hal tersebut merupakan suatu sikap yang tidak terpuji dan tentunya akan merusak ekositem alam yang ada. Nah bagi sobat semua yang memang ingin memilki burung jenis flamboyan ini sah – sah saja ya sobat asalkan anda memang benar – benar merawatnya.
Jangan sampai anda membelinya di pasar tetapi tidak anda rawat yang nantinya mengakibatkan burung flamboyan tersebut mati. Nah sobat semua bagi sobat yang memang belum mengerti bagaimana cara merawt burung flamboyan, ada baiknya sobat semua menyimak ulasan berikut ini , karena penulis akan memberikan tips atau cara bagaimana cara merawat burung flamboyan. Yuk sobat semua mari kita simak dengan seksama.
1. Rawatlah Burung Flamboyan Tersebut Dari Bayi
Ada baiknya anda merawat burung flamboyan dari sejak masih usia bayi ya sobat. Hal ini bertujuan agar kedekatan diantara anda dan burung falmboyan peliharaan anda lebih intens. Karena apabila anda memeliharanya ketika sudah berusia dewasa tidak akan menutup kemungkinan burung tersebut kabur dari sangkarnya karena sleain merasa terjebak dalam sangkar, burung tersebut juga susah untuk beradaptasi dengan lingkungan barunya.
2. Penyediaan Sangkar
Tempatkanlah burung flamboyan dalam satu sangkar dan tidak digabung dengan burung lainnya. Hal ini bertujuan agar tidak terjadi adu patuk diantara burung tersbeut dan juga agar lebih terjaga kesehatannya. (Baca juga mengenai cara merawat jalak suren anakan)
3. Mengganti Air Minum Secara Rutin
Pada umumnya air minum yang akan diminum oleh burung flamboyan adalah air biasa ya sobat. Tetapi yang perlu anda perhatikan adalah kebersihan dari air minum tersebut. Burung falmboyan merupakan jenis burung yang bersih, untuk itu lakukanlah penggantian air minum burung flamboyan anda secara rutin untuk setiap harinya. (Baca juga mengenai cara merawat burung dara di musim hujan)
4. Mengganti Pakan Secara Rutin
Selain mengganti air minum secara rutin, pakan yang anda berikan pada burung flamboyan anda juga harus diganti setiap hari ya sobat. Walaupun terdapat sisa makanan dalam wadah tempat makannya, usahakan anda menggantinya denagn yang baru agar kesehatan burung flamboyan kesayangan anda bisa terjaga ya sobat.
5. Menjaga Kebersihan Sangkar
Karena burung flamboyan adalah termasuk species burung yang bersih, maka selain untuk mencegah burung flamboyan anda terjangkit penyakit, maka sebaiknya sangkar dan semua peralatan burung anda harus selalu anda jaga kebersihannya ya sobat. (Baca juga mengenai cara merawat perkutut)
6. Mandikan Burung Flamboyan Anda Secara Rutin
Agar bulu burung flmboyan anda cerah berwarna coklat cenderung kemerahan, maka anda juga harus memandikan burung anda secara rutin ya sobat. Jadi bukan hanya manusia aja yang harus rutin mandi, tetapi juga burung flamboyant kesayangan anda tentunya.
7. Gantungkanlah Sangkar Burung Anda di Teras Rumah
Hal ini bertujuan agar burung flamboyant kesayangan anda terkena langusng dengan angin dari luar ya sobat. Karena memang pada habitat aslinya burung ini hidup di alam bebas dan udara bebas, maka sebaiknya anda juga memberikan udara bebas terhadapnya agar tidak stress. (Baca juga mengenai cara merawat jalak kebo biar jinak)
8. Berikan Jangkrik
Salah satu makanan yang pada umumnya digemari oleh kebanyakan unggas terutama burung adalah jangkrik. Nah sobat, agar burung flamboyant kesayangan anda tidak jenuh jika hanya anda berikan makan pellet, sebaiknya berikanlah sekali – kali makanan jangkrik kepada burung anda ya sobat.
9. Memberikan Vaksin
Selain memberikan makanan dan minuman secara teratur pada burung flamboyan kesayangan anda, ada baiknya anda juga memberikan vaksin pada burung anda ya sobat, hal ini untuk mengantisipasi burung flamboyan anda terjangkit penyakit unggas yang memang sering dialami oleh unggas pada umumnya.
10. Memberikan Vitamin
Selain memberikan vaksin, anda juga baiknya memberikan vitamin pada burung flamboyan kesayangan anda ya sobat, hal ini untuk merangsang pertumbuhan bulu coklat cenderung kemerahan yang mengkilap pada burung anda. Karena memang biar bagaimanapun jumlah makan yang burung tersebut peroleh akan cenderung lebih sedikit variasnya jiak dibandingkan dengan apabila burung tersebut hidup di alam bebas.
11. Memberikan Obat Kutu
Nah sobat burung flamboyan ini bisa saja terkena kutu apabila anda tidak merawatnya dengan baik. Salah satu yang perlu anda lakukan adalah dengan memberikan obat anti kutu apda burung anda. Adapu kutu ini adalah termasuk jenis serangga yang hinggap dan akan menggerogoti tubuh burung flamboyan anda, jadi sebelum terjadi ada baiknya anda lakukan pencegahan ya sobat.
12. Proses Pengecekan
Lakukan pengecekan secara rutin dan berkala terhadap semua bagian tubuh burung flamboyan anda. Pada banyak kasus burung peliharaan yang meninggal itu disebabkan oleh tidak peka atau tidak pedulinya sang pemiliknya terhadap hewan peliharaanya sendiri.
Sering kali jika sudah kejadian hewan peliharaanya mati, barulah sang pemiliknya menyadari bahwasanya ada luka atau bagian tubuh hewannya yang bermasalah. Nah sobat semua, sebelum itu terjadi sebaiknya lakukan pemeriksaan atau pengecekan secara rutin ya sobat.
13. Ajak Berkomunikasi
Sering – seringlah melakukan komunikasi pada burung flamboyan anda. Maksdunya komunikasi dalam konteks ini adalah mengajaknya bersiul, mengelus – elus bulunya ataupun parunya, agar burung flamboyan anda merasakan kedekatan emosi dengan anda, layaknya seperti hewan – hewan peliharaan lainnya ya sobat.
Sampai disini dulu pembahasan pada artikel kali ini ya sobat mengenai cara merawat burung flamboyan. Sampai bertemu di artikel selanjutnya dengan tema yang tidak kalah menarik. Salam hangat dari penulis dan terima kasih sudah berkunjung.