Minyak kayu putih tentu bukan sesuatu yang asing bagi manusia, minyak kayu putih sering digunakan penenang di kala sakit mual atau ketika hamil, digunakan untuk meringankan masuk angin, dan penghangat tubuh di kala cuaca dingin.
Nah sobat, beberapa pemilik kucing ternyata pernah menggunakan minyak kayu putih untuk kucing mereka yang salah satu manfaatnya dipercaya dapat menghilangkan kutu.
Namun sobat, benarkan hal tersebut benar dan sudah pernah diteliti sebelumnya? bagaimana jika minyak kayu putih yang dioles tersebut terjilat oleh kucing dsb?
untuk mengetahuinya lebih dalam, yuk sobat simak selengkapnya dalam artikel berikut, 12 Efek Minyak Kayu Putih pada Kucing.
1. Hubungan Minyak Kayu Putih dengan Kutu
Nah sobat, efek positif pertama minyak kayu putih pada kucing dipercaya bisa mengusir kutu, namun hal itu belum pernah dibuktikan secara ilmiah dan tidak menjamin kutu hilang sepenuhnya, sebab selanjutnya bergantung pada kebersihan tubuh dari kucing itu sendiri. Minyak kayu putih hanya memberikan aroma yang tidak disukai oleh kutu yang bisa membuat mereka terusir atau mati, namun dalam penggunaanya jangan asal!
sebab aromanya juga membuat kucing itu sendiri merasa tidak nyaman ya sobat, harus dikonsultasikan dengan dokter hewan terlebih dahulu sebab bisa berdampak buruk jika penggunaan asal. (Baca juga mengenai efek shampo pada kucing)
2. Membuat Kucing Tidak Nyaman
Kucing tentunya tidak nyaman jika merasakan efek hangat yang ditimbulkan minyak kayu putih ya sobat, tidak semua kucing bisa menerima minyak kayu putih di tubuhnya, jika tubuhnya terasa tidak nyaman justru kucing akan merasa stres dan terus menggaruk garuk tubuhnya, sebab itu sekali lagi jangan asal! dalam menggunakan obat obatan untuk kucing termasuk minyak kayu putih. (Baca juga mengenai efek obat penenang pada kucing)
3. Resiko Alergi
Minyak kayu putih terkadang bisa membuat kucing alergi ya sobat, sebab memang tidak semua kondisi kulit kucing sama, terlebih jika terkadang terdapat luka pada tubuh kucing yang sobat tidak tahu dan terkena minyak kayu putih, tentu dapat menyebabkan alergi atau bahkan infeksi, sebab itu terus perhatikan dengan baik dan konsultasi dengan dokter jika ingin memberikan minyak kayu putih pada kucing. (Baca juga mengenai efek kebiri pada kucing jantan)
4. Resiko Terjilat yang Berbahaya
Kucing tentu sering menjilat tubuhnya jka meras kotor atau dalam kondisi tertentu ya sobat, nah, ketika diolesi minyak kayu putih, tentu kucing merasa ada yang aneh dalam tubuhnya, jika terjilat tentu bahaya ya sobat sebab minyak kayu putih mengandung bahan kimia yang tidak dipergunakan untuk tujuan dimakan, bisa saja kandungan kimianya berpengaruh pada organ tubuhnya. (Baca juga mengenai efek madu pada kucing)
5. Gangguan Pernafasan Jika Terhirup Kucing
Minyak kayu putih tidak berbahaya digunakan untuk kucing jika diberikan dengan konsultasi doker hewan dan dengan kadar yang tidak berlebihan. Mengoleskan minyak kayu putih secukupnya pada permukaan kulit kucing sesuai dosis anjuran dokter hewan masih tergolong aman, namun pada kucing jika dioleskan dan terhirup maka dapat membuatnya tidak nyaman dan menyebabkan gangguan pernafasan. (Baca juga mengenai efek samping pamol pada kucing)
6. Untuk Kucing Hamil dan Menyusui
Kucing hamil atau menyusui disarankan untuk menghindari penggunaan minyak kayu putih, atau berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter hewan sebelum menggunakannya, karena sampai saat ini belum ada bukti ilmiah yang memadai mengenai informasi keamanan penggunaannya pada kucing yang hamil atau menyusui.
7. Resiko Iritasi
Minyak kayu putih memang terbuat dari bahan alami, namun tidak disarankan untuk digunakan secara berlebihan pada kucing atau penggunaan tanpa konsul dengan dokter hewan karena dapat menyebabkan iritasi. Penggunaan minyak kayu putih harus disesuaikan dengan usia, kondisi kesehatan, dan kebutuhan kucing agar fungsi minyak kayu putih dapat dirasakan tanpa menimbulkan masalah dan efek samping.
8. Melukai Rongga Mulut
Jika minyak kayu putih tidak segaja terkena mulut kucing, tentuya mulut kucing akan terasa panas dan bisa beresiko iritasi ya sobat, bisa saja mulut kucing menjadi terasa tidak nyaman akibat rasa dari minyak kayu putih tersebut, sebab itu jauh lebih baik jika minyak kayu putih tidak diberikan pada kucing dimana minyak kayu putih memang tidak diciptakan untuk kucing.
9. Perasaan Pedih
Tentunya pedih ya sobat jika minyak kayu putih mengenai bagian mata dan yang lainya, sebab itu sobat harus menghindari untuk memberikannya, jika terdapat masalah pada kucing jauh lebih baik untuk konsultasi pada dokter hewan dan memberi obat sesuai dengan obat yang memang ditujukan untuk kucing, bukan untuk manusia.
10. Resiko Muntah
Jika minyak kayu putih sering terjilat oleh kucing ketika dioleskan ke kulitnya dan membuat tertelan, tentunya jika merasa tidak nyaman tubuh kucing akan secara reflek mengeluarkan minyak kayu putih tersebut sehingga kucing menjadi muntah dan akibatnya merasa tidak nyaman pada perutnya dan tidak mau makan.
11. Merusak Bulu
Minyak kayu putih memberi sensasi hangat yang tentunya tidak baik untuk bulu kucing, bulu kucing bisa menjadi lepek dan menggumpal sehingga merusak keindahan dan kecantikan bulunya, sebab itu penggunaan minyak kayu putih memang lebih baik dihindari agar tidak terjadi masalah pada bulu atau pada kulit kucing yang berdampak pada bulu rontok dsb.
12. Menyebabkan Sakit Pencernaan
Tentunya kucing ialah hewan yang sensitif terhadap apa yang ada dalam tubuhnya ya sobat, jika kucing diolesi minyak kayu putih dan terus dihirup, dijilat, hingga tidak sengaja ditelan dapat menyebabkan kucing merasa tidak nyaman dan menyebabkan masalah pada pencernaannya seperti diare dsb
dimana pencernaan kucing tidak akan mampu menerima bahan kimia yang terkandung dalam minyak kayu putih. Menggunakan minyak kayu putih untuk beragam maslaah kucing hanya sebuah kepercayaan dari pemilik kucing yang mungkin kucingnya tidak masalah ketika menggunakannya,
namun hal itu tidak bisa dijadikan panduan bahwa minyak kayu putih bisa diberikan begitu saja untuk kucing sebab tidak ada bukti ilmiah atau bukti nyata bahwa minyak kayu putih memiliki manfaat untuk kucing sebagaimana memiliki manfaat untuk manusia, sebab itu, hati hati ya sobat!
Demikian yang dapat penulis sampaikan, semoga menjadi wawasan berkualitas ya sobat, jangan lupa berikan segala perawatan terbaik untuk kucing yang sobat pelihara agar ia senantiasa terlihat sehat, ceria, dan bahagia luar dalam. Oke sobat, sampai jumpa di artikel berikutnya. Terima kasih.