Hal Yang Diperhatikan Dalam Ternak Ayam Kapas Agar Hasilnya Maksimal

Sejauh ini mungkin masih banyak yang belum mengenal bahkan tau tentang varian ayam kapas karena memang baru baru ini saja mulai banyak dibicarakan. Secara definisi, ayam kapas merupakan  jenis varian ayam yang lebih banyak dimanfaatkan sebagai ayam hias karena keindahan bulunya. Ayam kapas bersal dari china dengan keunikannya memiliki jari sebanyak lima buah, berbeda dengan varian ayam pada umumnya yang hanya memiliki jari empat buah. Dalam proses ternak ada beberapa hal yang diperhatikan dalam ternak ayam kapas diantaranya dijelaskan di bawah ini.

  1. Perhatikan ciri ayam kapas

Hal pertama yang perlu diperhatikan dalam ternak ayam kapas adalah ciri dari ayam tersebut yang pastinya harus dapat dibedakan dengan jenis ayam lain. Memahami ciri ayam kapas dapat menghindari dari kondisi kesalahan ternak ayam jenis lain. Ayam kapas memilik ciri yang paling mudah dikenali adalah bulunya yang halus dan lembut sehingga sering digunakan sebagai ayam hias meskipun juga menghasilkan telur. (Baca juga : cara beternak ayam pelung)

  1. Pemilihan bibit ayam kapas

Hal yang diperhatikan dalam ternak ayam kapas selanjutnya adalah pemilihan bibit ayam kapas yang akan dijadikan indukan dalam proses ternak. Induk dan bibit ayam kapas harus terlihat jelas dengan kualitas dan bentuk bulu ayam yang menarik sehingga akan menghasilkan anakan yang sehat dengan sifat yang sama dengan indukan yang berkualitas. Pemilihan bibit yang bagus bukan hanya berlaku bagi ternak ayam kapas melainkan untuk jenis ternak lainnya. (Baca juga : cara beternak ayam joper)

  1. Kandang ayam kapas

Hal selanjutnya yang juga perlu diperhaitkan oleh setiap peternak ayam kapas adalah kandang dari ayam tersebut. Bentuk dan kondisi tempat ternak atau kandang ayam kapas hampir sama dengan jenis ayam lain yang diternakkan namun harus lebih memperhaitkan kebersihan dan terletak di tempat yang tenang tanpa banyak gangguan dari lingkungan sekitar. Kebersihan kandang diperlukan agar tidak mempengarhui kondisi keindahan bulu ayam hias tersebut. (Baca juga : cara membuat pakan ternak ayam organik)

  1. Pakan ayam kapas

Pakan ayam kapas dalam proses ternaknya harus selalu diperhatikan dengan baik terkait jumlah kebutuhannya dan jenis nutrisi yang terkandung di dalamnya. Pakan ayam kapas sebenarnya sama saja dengan jenis pakan ayam biasa namun harus lebih memiliki pakan yang berkualitas tinggi agar tidak menyebabkan efek buruk pada bulunya yang indah. Selain pakan, pemberian vitamin pada ayam kapas juga sah dilakukan pada saat proses ternaknya. (Baca juga : cara ternak ayam jawa super pola hcs)

  1. Vaksinasi

Vaksinasi merupakan proses peningkatan daya tahan tubuh terhadap kondisi penyakit tertentu dengan cara memasukan patogen yang dilemahkan sehingga tubuh secara perlahan akan membentuk pertahanan terhadap patogen tersebut. Vaksinasi sangat diperlukan untuk ayam kapas dan jenis unggas lainnya mengingat banyaknya jenis penyakit menular pada ayam termasuk penyakti flu burung atau flu ayam yang dapat menular pada manusia dengan dampak berbahayanya. (Baca juga : cara ternak ayam pejantan sukses)

Itulah beberapa hal yang diperhatikan dalam ternak ayam kapas sebagai salah satu jenis ayam hias agar dapat menghasilkan hasil ternak yang optimal baik dalam hal jumlah maupun kualitasnya. Memelihara dan melakukan ternak ayam kapas sebenarnya hampir sama saja dengan ternak ayam pada umumnya namun harus lebih diperhatikan kebersihan dari proses ternak tersebut.