6 Kucing Termahal di Dunia, Punya Tampilan Keren Banget

Kucing secara umum merupakan salah satu binatang berkaki empat dan tergolong ke dalam mamalia karnivora. Hewan ini berasal dari dari keluarga Felidae yang mempunyai habitat di darat dan biasanya berbaur dengan manusia sebagai peliharaan dan ada juga yang hidup liar. Istilah kucing ini biasanya tertuju pada hewan kucing kecil yang telah jinak dan dipelihara manusia, mengingat bahwa hewan berkaki empat yang juga dari keluarga felidae juga termasuk harimau, singa. Akan tetapi kucing yang dimaskudkan ini merupakan jenis kucing kecil yang jinak.

Banyak sekali jenis kucing yang bisa anda ketahui, mulai dari yang biasa berharga murah sampai dengan jenis kucing termahal di dunia. Sudah sering di sampaikan mengenai seekor kucing, dan pada kesempatan sebelumnya yakni tentang tips memelihara kucing di kosan bagi anda yang tinggal diluar rumah tetapi tetap ingin memeliharanya. Bukan hanya itu saja, ada banyak hal-hal tak kalah penting wajib anda simak. Sebut saja tips agar bulu kucing tidak rontok.

Mempunyai kucing memang sesuatu hal yang berbeda, dan tidak semua orang suka dengan kucing. Oleh karena itu jika anda sangat menyukai dan menyayangi kucing sebaiknya lakukan yang terbaik dengan memberikan perawatan tepat. Jangan lupa untuk memberikan makanan seimbang, bila perlu tambah dengan nutrisi penting lain. Tidak sedikit jumlahnya kucing yang mendadak sakit dan tidak mau makan, simak vitamin penambah nafsu makan kucing agar bisa pulih kembali.

Bicara soal kucing, sejauh ini banyak yang memelihara lantaran kecantikan bulunya. Padahal belum tentu yang berbulu tebal menempati peringkat satu sebagai Kucing dengan harga paling mahal di Dunia. Ada banyak jenis kucing yang mungkin belum anda ketahui, dan mana saja jenis termahal dunia? Berikut ini dapat anda simak tentang jenis-jenis kucing dengan harga paling fantastis di dunia.

1. Ashera

Ashera Cat

Untuk jenis yang pertama sebagai kucing termahal sekelas dunia adalah Ashera, namanya memang cantik seperti sebuah nama manusia. Perlu anda tahu bahwa ashera ini tidak seperti yang mungkin saja anda bayangkan, mempunyai bulu tebal sekali, tidak. Ashera adalah ras yang dikenal sebagai kucing hibrida Afrika dan kucing macan Asia. Kucing ini menjadi jenis yang paling langka di dunia lantaran kecerdasan dan kesetiaannya. Kucing ini disilangkan oleh perusahaan Lifestyle Pets yang berfokus pada hewan peliharaan eksklusif dan menjadi seekor jenis unik dan cantik sekali. Perlu anda ketahui juga bahwa untuk satu ekor kucing ini dinilai sangat mahal, yakni mencapai mencapai 20 ribu hingga 100 ribu USD atau sekitar Rp 280 juta hingga Rp 1,4 miliar.

2. Savannah

Savannah Cat

Selain Ashera, nama jenis kucing mahal dunia lain yang tak kalah bagus adalah Savannah. Sama seperti Ashera, kucing jenis ini juga berasal dari hibrida Afrika. Savannah merupakan hasil dari persilangan kucing domestik dan kucing serval yang ada di Afrika. Savannah adalah salah satu dari ras kucing terbesar di dunia. Tingkahnya yang sangat aktif membuat kucing ini membutuhkan ruang yang luas dan menjadi berbeda dengan kebanyakan kucing yang lain. Harga satu ekor kucing Savannah mencapai 15 ribu hingga 35 ribu USD atau sekitar Rp 210 juta hingga Rp 490 juta.

3. Bengal

Bengal Cat

Namanya adalah Bengal, merupakan kucing dengan ras cantik dan populer lantaran kecantikan corak pada bulunya. Kucing ini lebih mirip seperti harimau dengan pola tutul yang sangat khas. Kucing ini ditemukan oleh seorang ilmuwan bernama Dr. Centerwall, merupakan hasil persilangan dari kucing American Short Hair dan kucing Leopard Asia. Uniknya lagi bahwa bengal baru dapat dijadikan hewan setelah melalui tiga generasi. Harga kucing Bengal sendiri cukup mahal, bisa mencapai 1000 hingga 25 ribu USD atau sekitar Rp 14 juta hingga Rp 350 juta.

4. Persia

Persia

Selanjutnya mungkin anda baru mengiyakan bahwa persia masuk daftar Kucing Termahal di Dunia. Anda boleh berfikir bahwa menariknya kucing ini adalah mempunyai bulu lebat tidak seperti tiga yang sebelumnya disebutkan. Ras kucing persia pertama kali ditemukan tahun 1871 dan diakui secara resmi pada tahun 1890.

Kucing ini menjadi salah satu jenis yang paling populer di kalangan pecinta kucing karena bulunya yang lebat dan wajahnya yang menggemaskan. Kucing Persia sendiri juga mempunyai jenisnya lagi seperti Short Hair Persian, Chinchilla dan Himalaya. Kucing Persia membawa kisaran atau tingkat harga sekitar 1000 – 6000 USD atau Rp 14 juta hingga Rp 84 juta.

5. Peterbald

Peterbald

Ras Peterbald termasuk juga ras kucing baru yang ditemukan pada tahun 1994 di St. Petesburg, Rusia. Peterbald merupakan hasil persilangan antara kucing Sphynx dan kucing Short Hair. Kucing ini tidak memiliki bulu, dan wajahnya mirip dengan kanguru, karena itulah Peterbald harus dirawat secara khusus. Kucing ini dapat anda miliki dengan merogoh kocek sekitar 1000 hingga 5000 USD atau sekitar Rp14 juta hingga Rp70 juta.

6. Sphynx

Kucing Sphynx

Selanjutnya yakni Kucing Sphynx yang sebelumnya memiliki nama Canadian Hairless. Kucing jenis ini merupakan salah satu ras yang memiliki bulu sangat pendek, bahkan terlihat tidak berbulu jika kita lihat sekilas. Sphynx merupakan hasil rekayasa genetik yang namanya diambil dari nama patung Sphinx di Mesir. Harga satu ekor kucing sphynx ini berkisar antara 1.300 hingga 1.600 USD atau sekitar Rp 18 – 22 juta. Dan berikut ini beberapa teknik atau cara merawat kucing Sphynx yang bisa Anda terapkan dengan baik dan benar.

Itulah beberapa jenis Kucing Termahal di Dunia yang dapat Anda ketahui sebagai bahan pengetahuan saja ataupun referensi sebelum membelinya. Oh ya, perlu diketahui juga bahwasanya ada ternyata beberapa manfaat kucing dalam kehidupan sehari-hari yang dapat Anda ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat.