Banyak jenis burung cantik yang populer di dunia, salah satunya adalah Cendrawasih. Fakta Burung Cendrawasih apa saja? Pastinya cukup banyak, dan hal itu akan disebutkan disini. Burung-burung Cenderawasih merupakan anggota dari famili Paradisaeidae atau bagian ordo Passeriformes. Mereka ditemukan di Indonesia timur, pulau-pulau selat Torres, Papua Nugini, dan juga di Australia timur.
Burung anggota keluarga ini dikenal lantaran mempunyai bulu burung jantan pada banyak jenisnya, terutama bulu yang sangat memanjang dan rumit yang tumbuh dari paruh, sayap atau kepalanya. Ukuran burung Cenderawasih mulai dari Cenderawasih raja pada 50 gram dan 15 cm hingga Cenderawasih paruh-sabit Hitam pada 110 cm dan Cenderawasih manukod jambul-bergulung pada 430 gram sebagaimana seperti yang sudah disebutkan.
Terdapat cara melestarikan Burung Cendrawasih bagi anda untuk menjaga keberadaannya tetap hidup dengan baik terbang bebas. Melihat dari tubuhnya bukan saja bentuk yang sangat unik tetapi corak warnanya juga sangat indah, membuat cendrawasih dikenal layak dan banyak diminati. Mungkin anda adalah salah satu peminat untuk memeliharanya, ada langkah dan tips dalam budidaya Burung Cendrawasih bagi pemula yang sudah disebutkan.
Secara umum untuk warna bulu cenderawasih yang mencolok biasanya merupakan hasil kombinasi dari beberapa warna yang lain seperti hitam, cokelat, oranye, kuning, putih, biru, merah, hijau, dan ungu. Burung ini semakin molek dengan keberadaan bulu memanjang serta unik yang tumbuh dari paruh, sayap, atau bahkan kepalanya.
Selain populer karena cantik, banyak Fakta Burung Cendrawasih yang harus anda ketahui. Namun biasanya untuk cendrawasih dengan bulu indah adalah pejantan, dan keindahan bulu tersebut menjadi modal cenderawasih jantan untuk menarik perhatian betina pada musim kawin. Selain memamerkan keindahan bulu, cenderawasih jantan bahkan juga melakukan gerakan-gerakan atraktif serupa tarian yang dinamis dan indah untuk merebut perhatian sang betina.
Selain burung cendrawasih, artikel serupa tentang burung yang bisa anda simak lainnya adalah tentang jenis jenis Burung Kasuari yang perlu diketahui. Akan tetapi, yang terpenting disini adalah mengetahui apa saja Fakta Burung Cendrawasih.
Fakta-Fakta Menarik Burung Cendrawasih
1. Sempat Menjadi Komoditi Perdagangan
Lantaran saking cantiknya, cendrawasih ini dinamai Birds of Paradise atau Burung Surga oleh orang Inggris yang sebelumnya tidak mempercayai eksistensi burung tersebut. Bahkan burung Cendrawasih sempat menjadi hadiah untuk raja-raja di tahun 1522 setelah orang-orang Eropa mengakui eksistensinya.
Menariknya lagi fakta tentang burung ini adalah sempat menjadi komoditas perdagangan pada akhir abad 19 dan awal abad 20 karena menjadi tren untuk menghias topi oleh wanita di Eropa. Jangan lupa juga untuk mengetahui tentang cara penangkaran Elang Jawa yang sudah tidak begitu banyak lagi sekarang populasinya.
2. Habitat Burung Cendrawasih
Kemudian untuk fakta tentang Burung Cendrawasih lainnya yakni habitat, yang mana burung ini bisa di ditemukan di Indonesia bagian timur seperti pulau-pulau di Selat Torres dan Papua, Papua Nugini, dan bagian timur Australia. Dari 41 spesies Cendrawasih yang ada di Indonesia, terdapat 37 di antaranya hidup di Papua. Sedangkan untuk habitat aslinya di hutan lebat yang berada di dataran rendah.
3. Populer di Barat Lantaran Program Televisi
Satu hal yang paling mengesankan dan menarik perhatian, bahwa burung Cendrawasih pertama kali populer di Barat pada tahun 1996. Popularitas tersebut berkat sebuah program televisi. Sedangkan di daftar hewan yang ada di film The Lion King, generasi burung diwakili oleh Zazu (burung Hornbill).
4. Memiliki Ritual Kawin
Burung Cendrawasih jantan memiliki bulu yang berwarna cerah dan juga ritual tarian yang dimanfaatkan untuk menarik perhatian si betina. Tarian Cendrawasih jantan termasuk spektakuler lantaran mampu menampilkan fleksibilitas bulu dan bentuk badan mereka yang semakin menonjolkan keindahan warna bulunya. Cendrawasih jantan juga selalu serius di dalam mempersiapkan ritual menari tersebut. Mereka juga bahkan terlihat membersihkan paruh mereka dan lingkungan di sekitar sarangnya untuk menjadi panggung ritual tarian.
5. Satwa yang Dilindungi
Tidak heran bahwa burung cendrawasih adalah satwa yang dilindungi. Ini menjadi fakta-fakta darinya, karena banyaknya perburuan liar dari orang yang ingin memilikinya sehingga burung cendrawasih harus dilindungi. Dan berikut cara merawat anak bekantan, salah satu satwa yang kini sudah mulai dilindungi juga.
6. Ukuran Tubuh
Burung cendrawasih memiliki ukuran tubuh yang cukup panjang yakni 110 cm, dan memiliki paruh hitam sabit. Sedangkan untuk burung cendrawasih paling kecil adalah cendrawasih raja dengan mempunyai panjang setengahnya yakni 15 cm. Lain halnya dengan cendrawasih terberat yakni jenis Maukod Jambul dengan panjang berat 430 gram.
Mengenal sebuah burung memang sesuatu yang menarik, apalagi makin kesini kicau mania semakin bertambah alias pecinta burung makin banyak. Hanya saja burung cendrawasih mungkin memang tak seperti burung kicau yang lain, mudah dijual dan ditemukan di perdagangan. Banyak sekali jenis burung selain cendrawasih yang bisa anda jadikan sebagai peliharaan. Salah satunya adalah burung terkukur, anda bisa menyimak cara ternak Burung Tekukur bagi pemula dan masih banyak lagi jenis burung yang bisa di pelihara lainnya.
Demikian yang sudah disampaikan tentang fakta Burung Cendrawasih, semoga bermanfaat.