Sebelumnya, kita telah banyak membahas tentang cara merawat ikan, seperti misalnya cara memelihara ikan koi, cara memelihara ikan arwana, budidaya lele organik di kolam terpal, budidaya ikan gabus di kolam terpal, budidaya ikan gurame di kolam beton, budidaya ikan gurame di kolam tembok lengkap dan berbagai macam cara budidaya ikan yang lain.
Kemudian, dalam kesempatan kali ini, mari kita bahas tentang bagaimana cara membudidayakan ikan cupang aduan.
Dalam dunia budidaya ikan, ada salah satu jenis ikan yang banyak dipelihara untuk diadu atau bisa pula sebagai hiasan karena bentuknya yang cantik. Tau apakah ikan itu? Tentu saja kamu tahu, ikan yang satu ini banyak disebut dengan nama ikan laga atau dikenal juga dengan nama ikan cupang.
Ikan cupang adalah salah satu jenis ikan yang memiliki sifat spesialis sebagai ikan aduan karena dia merupakan seorang ikan yang kuat dan agresif dalam bertarung. Tidak hanya para pencinta ikan yang sudah ahli, bahkan anak-anak kecil yang masih suka bermain dengan alam pun sering kali mencari dan ikan ini di sungai-sungai atau membelinya di penjual ikan untuk dipelihara dan kemudian diadu dengan ikan yang lainnya.
Bagi kamu yang mengunjungi artikel ini, sudah pasti ingin mengetahui tentang bagaimana cara merawat ikan aduan atau ikan cupang yang baik dan benar bukan? Terlebih lagi apabila kamu sudah punya ikan laga, tentu sangat perlu mengetahui bagaimana cara merawat ikan laga yang tepat sehingga ikan yang kamu miliki itu bisa tumbuh dan berkembang dengan baik.
Oleh karena itulah, untuk membantumu agar bisa melakukan budidaya ikan cupang aduan dengan baik dan benar, kali ini kita akan membahas bagaimana cara merawat ikan laga dengan baik dan benar agar ikan cupang yang kamu pelihara bisa tumbuh dengan sempurna. Dengan demikian, tentu saja ikan kesayanganmu itu bisa sering menang ketika kamu mengajaknya bertarung dengan ikan laga lain atau ikan petarung lain yang mungkin kamu temui di jalanan.
Lalu bagaimanakah cara budidaya ikan cupang aduan yang baik dan benar? Silakan lanjutkan membaca di bawah ini ya!
1. Membuat arus buatan
Agar ikan cupangmu sering menang, maka kamu juga harus melatihnya dengan serius. Salah satu hal yang bisa kamu lakukan untuk adalah membuat arus buatan yang bisa merangsang gerakan renang ikanmu dapat membantu untuk membantu sekaligus merawat ikan cupang aduan yang kamu pelihara agar bisa bertarung dengan maksimal.
Pada umumnya ikan cupang aduan berada pada arus yang tenang. Oleh karena itulah untuk melatihnya agar dia memiliki daya pernapasan yang panjang serta otot-otot yang kuat, maka kamu harus menyediakan arus buatan yang bisa menjadi media berlatih ikan laga yang kamu miliki. Tinggal menunggu waktu, dalam jangka panjang pemberian latihan ini akan membantu meningkatkan kualitas otot ikanmu dan meningkatkan kemampuan pernapasannya sampai semaksimal mungkin yang bisa dicapai oleh ikan kesayanganmu.
Lalu bagaimana caranya bagar kamu bisa membuat arus buatan tersebut? Langkah yang perlu kamu tempuh cukup sederhana. Pertama, sediakanlah toples berbentuk bulat dengan stik air ada di dalamnya. Setelah itu, masukan ikan cupang aduan yang kamu miliki ke dalam toples tersebut lalu putarlah stik air tadi agar membentuk pusaran air yang cukup untuk membuat ikan cupang yang kamu masukkan harus berenang apabila ingin diam di tempat, atau minimal merangsang ikan tersebut agar melawan air tersebut untuk bisa berenang ke sisi yang lain. Akan tetapi jangan langsung memutar dengan cepat ya, karena selain bisa membuat ikanmu kaget juga bisa membuat ikanmu stres dan malah tidak memicunya untuk berlatih apapun.
Setelah ikanmu terbiasa dengan masalah aliran air buatan tersebut, kamu bisa meningkatkan meningkatkan putaran arus air secara bertahap supaya ikanmu semakin berkembang kemampuan renang, otot, dan pernapasannya. Kamu bisa melakukan hal ini selama kurang lebih setengah jam per hari. Patut diwaspadai, agar kamu tidak mengenai stik air pada badan ikan cupang aduan yang kamu pelihara karena bisa melukainya.
2. Melatih ikan dalam toples
Langkah budidaya ikan cupang aduan berikutnya yang patut kamu lakukan adalah melatih pernapasannya. Melatih pernapasan tersebut sangat penting agar ikan cupang yang kamu pelihara kuat menghadapi banyak variasi pertarungan. Oleh karena itulah kamu harus melatih pernapasanmu dengan tekun melalui banyak cara, salah satunya adalah dengan melatih ikan di dalam toples.
Untuk melatih ikan cupang aduan di dalam toples, kamu hanya perlu memasukkan ikan cupang yang kamu miliki ke dalam toples yang berukuran agak tinggi, dengan isi air yang sedang. Selama kurang lebih 2 sampai 3 atau beberapa hari berikutnya, buatlah ikan cupang berenang naik dan turun dengan cara memancing gerakannya menggunakan sesuatu seperti makanan. Apabila ikanmu tertarik, maka dia harus berenang naik atau turun dan mengatur pernapasannya, sehingga dengan menggunakan langkah ini kamu bisa melatih pernapasan ikanmu dengan mudah dan cepat.
3. Melatih pernapasan ikan cupang
Sebagaimana yang telah kita sebutkan di atas, melatih pernapasan ikan cupang aduan sangat penting supaya ikan cupang yang kamu pelihara kuat dalam berbagai kondisi dan dalam berbagai variasi medan pertarungan. Selain dengan meletakkan ikanmu di dalam toples, kamu juga bisa melatihnya dengan cara meletakkan ikan cupangmu di atas piring yang di atasnya terdapat air yang cukup.
Bagaimana caranya? Pertama, kamu harus menyiapkan piring berukuran sedang atau tidak terlalu besar dan kamu harus mengisinya dengan air sampai air tersebut memenuhi kurang lebih seperempat atua setengah dari piring tersebut. Pokoknya, jumlah air yang kamu berikan, harus bisa menampung badan ikan cupangmu, tetapi menyisakan bagian kepalanya sehingga ikanmu harus berenang dengan cara miring atau menggelepar agar ia bisa bernapas. Jangan mengisi airnya dengan terlalu penuh karena hal itu malah bisa membuat ikan cupangmu berenang keluar dari piring tersebut.
Selama beberapa saat, biarkan saja ikan cupang yang kamu miliki berenang miring di atas piring tersebut. Kamu tidak perlu khawatir karena cara ini cukup aman asalkan kamu tidak memberi air terlalu sedikit, apalagi air yang kamu berikan itu adalah air yang kotor. Cara ini cukup efektif untuk melatih pernapasan ikanmu apabila kamu melakukannya secara rutin selama kurang lebih satu kali dalam seminggu. Selama satu kali merawat ikan cupangmu dengan cara ini, waktu maksimal yang kamu butuhkan hanyalah setengah atau satu jam. Lebih dari itu maka hal ini tidak akan banyak memberikan keuntungan untuk ikan kesayanganmu.
4. Memilih sumber air yang ideal
Budidaya ikan cupang aduan yang sukses sebenarnya tidak membutuhkan banyak rahasia, salah satu hal yang perlu kamu lakukan adalah memilih sumber air yang baik. Hanya dengan memberikan sumber air yang baik inilah, kamu bisa menjamin ikan cupang yang kamu pelihara bisa tumbuh dan berkembang dengan sempurna karena memiliki media pertumbuhan yang baik.
Air yang jernih dan bersih akan membuat ikan cupang bisa tumbuh dengan santai sehingga menurunkan tingkat stres yang dia miliki. Air yang bersih sekaligus sehat juga bisa membuat ikan cupang sehat dan terhindar dari penyakit. Artinya, semakin baik sumber air yang kamu pilih untuk ikan lagamu, semakin cepat dia tumbuh dan berkembang, serta semakin baik kekuatannya saat bertarung.
Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu kamu lakukan agar kamu bisa mendapatkan sumber air yang baik untuk ikan cupang, hal tersebut adalah sebagai berikut:
Apabila sumber air untuk merawat ikan cupang diambil dari suangi maka perlu dilakukan penyaringan terlebih dahulu. Penyaringan tersebut bisa dilakukan dengan ijuk atau zeolit , dengan cara menampung air yang sungai itu ke dalam bak/drum dan diendapkan selama semalam agar bakteri atau kuman dan senyawa lain yang berbahaya mati. Pengendapan ini juga sekaligus berfungsi untuk kadar keasaman air untuk tempat hidup ikan lagamu.
Apabila sumber air yang dipilih adalah air ledeng atau air sumur, maka perlu dinetralisir terlebih dahulu dengan kristal potasium tiosulfat yang dilarutkan ke dalam air tersebut. Jumlahnya menyesuaikan dengan jumlah air ledeng yang hendak digunakan. Endapkan air tersebut bersama dengan kristal potasium tiosulfat selama semalam dan lakukanlah aerasi kurang lebih selama 8 jam.
Pada prinsipnya, air yang kamu pilih sebagai media pertumbuhan ikan cupang harus mengandung gas karbon dioksidan serta hidrogen sulfida, mineral dan juga koloid. Oleh karena itulah sumber air pada umumnya perlu diberikan aerasi yang cukup agar gas yang ada di dalamnya menguap setelah terlebih dahulu diendapkan untuk mengumpulkan senyawa-senyawa tertentu. Kalau kamu perhatikan, maka sebenarnya cara ini mirip dengan cara untuk cara merawat ikan laga yang juga telah kita bahas sebelumnya.
5. Mengatur kadar keasamaan air
Pada habitat asli ikan cupang tumbuh dan berkembang dengan sangat baik pada air dengan kadar pH sekitar 6,2 sampai dengan 7. Sementara itu, di negeri Indonesia ini air tanahnya memiliki tingkat pH pada umumnya sebesar 5,2 – 6,8. Dengan demikian perlu dilakukan usaha untuk membuat tingkat keasaman air ideal bagi pertumbuhan ikan cupang. Untuk melakukan hal ini, kamu bisa menambahkan kapur bordo sebanyak kurang lebih 2 mililiter tiap 1 liter air.
Selain itu, kamu juga bisa menggunakan daun ketapang apabila nilai pH air berada di atas kadar netral. Memberikan daun ketapang akan menurunkan tingkat basa air tersebut sehingga bisa mencapai kondisi keasaman yang ideal bagi ikan cupang untuk hidup.
Teknik Budidaya Lainnya (6-15)
Selain melakukan lima teknik budidaya di atas, ada beberapa hal lain yang bisa kamu lakukan untuk memastikan ikan cupangmu bisa tumbuh dengan baik dan benar. Apa saja langkah-langkah tersebut? Berikut ini beberapa di antaranya.:
- Mengontrol kandungan amonia dalam air
- Memberi makan kutu air atau water flea
- Memberi makan dengan arthemia atau bhrine shrimp
- Memberi makan dengan microworms
- Memberi makan dengan kuning telur atau yolk
- Memberi pakan buatan yang berkualitas bila perlu
- Memberi makan cacing darah atau dikenal juga dengan bloodworms
- Memberi makan cacing sutra atau red water worms
- Mengontrol kandungan nitrit dalam air
- Memberi makan jentik nyamuk atau wiggler
Selain beberapa penjelasan diatas, berikut ini terdapat panduan berupa video yang bisa memudahkan anda dalam melakukan budidaya ikan cupang aduan bagi pemula.
Itulah beberapa langkah budidaya ikan cupang aduan yang bisa kamu lakukan untuk merawat ikan cupang yang kamu miliki. Jangan lupa untuk melihat pula bagaimana cara budidaya ikan bawal maupun budidaya ikan kutuk apabila kamu tertarik untuk melakukannya. Dengan melakukan langkah-langkah di atas, semoga kamu bisa merawat ikan cupang aduanmu dengan baik dan benar ya! Selamat merawat ikan cupang!